Mohon tunggu...
Rico YulianaPratama
Rico YulianaPratama Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UNTAR

Never give up when you are still able to try again. There's no ending until you stop trying

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Perencanaan Produk Healthy Food Olahan Shirataki Dengan Menggunakan Packaging Ramah Lingkungan

30 Mei 2022   09:00 Diperbarui: 30 Mei 2022   09:10 614
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

                                                                                                                Rico Yuliana Pratama

                                                                                                                          115190294

                                                                                           Gambar.1 (sumber gambar :www.freepik.com)  

Menurut Ulrich (2001) perencanaan produk adalah proses periodik yang mempertimbangkan portofolio dari proyek pengembangan produk untuk dijalankan. Rencana produk mengidentifikasikan portofolio produk-produk yang dikembangkan oleh organisasi dan waktu pengenalannya ke pasar. 

Proses perencanaan mempertimbangkan peluang-peluang pengembangan produk. Peluang-peluang itu diidentifikasi oleh banyak sumber, mencakup usulan bagian pemasaran, penelitian, pelanggan, tim pengembangan produk, dan analisis keunggulan para pesaing. 

Rencana produk secara teratur diperbaharui agar mencerminkan adanya perubahan dalam lingkungan persaingan, teknologi dan informasi keberhasilan produk yang sudah ada.


Rencana produk dikembangkan dengan memprediksi sasaran perusahaan, kemampuan, batasan dan lingkungan persaingan. Organisasi yang tidak berhati-hati dalam merencanakan portofolio suatu proyek pengembangan produk seringkali mengalami hal-hal yang tidak efisien seperti pasar target dibandingkan produk pesaing tidak terpenuhi, perencanaan waktu untuk mengenal produk di pasar tidak tepat, ketidaksesuaian antara kapasitas pengembangan keseluruhan dengan jumlah proyek yang diikuti, distribusi sumber daya kurang baik, permulaan dan pembatalan proyek tidak menguntungkan, dan frekuensi pengaturan proyek berubah. 

Dalam perencanaan pasar ditetapkan jumlah produk yang akan diproduksi, kualitas produk, segmentasi pasar, saluran distribusi, dan menetapkan konsumen yang dituju.

Perencanaan produksi merupakan strategi jangka menengah yang dapat mengoptimalkan implementasi industri. Produktivitas tinggi menjelaskan bahwa kinerja perencanaan produksi berjalan dengan baik. Penentuan jumlah tenaga kerja yang optimal untuk menghasilkan satu unit produk juga harus dipertimbangkan secara ilmiah dan tidak melalui percobaan atau intuisi sebuah industry. 

Selain itu, penentuan jumlah kebutuhan material juga harus direncanakan sesuai dengan jumlah pesanan yang diterima industri. Jika jumlah kebutuhan material teridentifikasi, maka industri dapat dengan mudah menentukan biaya produksi untuk memenuhi permintaan agar bisa selesai tepat waktu sesuai dengan waktu yang dijanjikan

Menurut Kotler & Keller (2009, p.4) produk adalah segala sesuatu yang dapat di tawarkan kepada pasar untuk memuaskan suatu keinginan atau kebutuhan, termasuk barang fisik, jasa, pengalaman, acara, orang, tempat, property, organisasi, informasi dan ide. Menurut Tjiptono (2008, p.95) Produk merupakan segala suatu yang dapat ditawarkan produsen untuk diperhatikan, diminta, dicari, dibeli, digunakan, atau dikomsumsi pasar sebagai pemenuh kebutuhan atau keinginanan pasar yang bersangkutan.

Menurut Tjiptono (2008, p.103) atribut produk adalah unsur-unsur produk yang dipandang penting oleh konsumen dan dijadikan dasar pengambilan keputusan pembelian, atribut produk meliputi merek, kemasan, jaminan (garansi), pelayanan.

Kegiatan memasak timbul karena adanya kebutuhan manusia yang tidak bisa lepas akan makanan. Teori Hierarki Kebutuhan Maslow menjelaskan bahwa makhluk hidup tidak dapat bertahan dan melepaskan kebutuhan akan makanan dan telah menjadi kebutuhan pokok hidup makhluk hidup. (Abraham Maslow, 1960)

Pilihan makanan yang kita pilih setiap harinya punya peran besar dalam menjaga Kesehatan kita dalam jangka Panjang. Untuk itu, dengan adanya healthy food bisa menjadi salah satu pilihan, tapi masih banyak orang yang masih keliru dengan apa itu healthy food sebenarnya. Healthy food didefinisikan sebagai makanan yang bisa memberikan Anda nutrisi yang kita butuhkan untuk mendukung Kesehatan pada tubuh, dan mendapatkan energi yang dibutuhkan. Air, karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral adalah nutrisi utama yang bisa membentuk pola makanan yang sehat dan seimbang.

Seiring dengan meningkatnya perkembangan gaya hidup manusia modern. Kesibukan manusia modern akan pekerjaannya saat ini menyebabkan seringnya masyarakat untuk mengkonsumsi makanan yang instan seperti makanan cepat saji ataupun makanan kaleng yang dijual supermarket untuk memenuhi kebutuhannya. Salah satu alasan manusia modern mengkonsumsi makanan cepat saji atau makanan kaleng yaitu keterbatasan waktu untuk memasak, praktis dan diiringi dengan rasa yang enak.

Bahkan makanan cepat saji telah menjadi budaya dan gaya hidup saat ini. Sedangkan Makanan cepat saji sangat berbahaya bagi tubuh dan dapat menyebabkan obesitas jika sering dikonsumsi karena mengandung kadar gula, garam, lemak, dan kalori yang sangat tinggi. Sedangkan makanan kaleng mengandung pengawet, MSG dan bahan kimia yang dapat mengganggu kesehatan tubuh.

Gaya hidup dan pola makan saat ini telah membuat masyarakat modern kurang memahami pentingnya pola hidup sehat. Sehingga kebiasaan ini dapat membuat tubuh retan terhadap resiko kesehatan. Tanpa disadari sangat mempengaruhi masalah kesehatan dan menimbulkan beberapa penyakit. Terkadang orang-orang menyadari pentingnya makanan sehat saat mereka telah menderita penyakit gizi buruk, obesitas atau penyakit lainnya.

Terutama kebiasaan pola hidup anak-anak saat ini yang sulit makan dan hanya ingin makanan yang enak dan mereka gemari. Oleh karena itu, sejak dari dini anak-anak perlu di tanamkan kebiasaan untuk pola makanan sehat dan perlu menyadari akan pentingnya makan-makanan sehat dalam membantu pertumbuhan tubuh, meningkatkan fungsi tubuh dan mencegah timbulnya penyakit. Pembelajaran bahwa makanan sehat selain baik untuk kesehatan tubuh namun juga dapat diolah menjadi makanan yang enak untuk di konsumsi.

Seiring dengan perjalanan waktu peningkatan prevalensi penduduk Indonesia yang mengalami kegemukan dan obesitas jadi perhatian khusus. Jika dibiarkan, angka kesakitan akibat penyakit tidak menular bisa meningkat. Berdasarkan hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2018, prevalensi penduduk obesitas meningkat dari 14,8 persen di 2013 menjadi 21,8 persen di 2018. Hal yang sama juga terlihat pada kasus penduduk kegemukan, yang meningkat dari 11,5 persen di 2013 menjadi 13,6 persen di 2018.

Ketua Pergizi Pangan Indonesia, Prof. Dr. Ir. Hardinsyah, MS, mengatakan tren peningkatan angka prevalensi kegemukan dan obesitas Indonesia harus dihentikan. Jika tidak, risiko tekanan darah naik, pecah pembuluh darah, hingga gula darah tinggi akan mengintai. 

Penyebab kegemukan dan obesitas sangat banyak. Menurut Prof Hardinsyah, makanan dengan gizi tidak seimbang, kurangnya aktivitas fisik, hingga kurang tidur dan tidur berlebih bisa menjadi penyebab kegemukan dan obesitas. Lalu bagaimana masyarakat bisa melawan obsitas tersebut, karna makanan di indonesia sendiripun jarang sekali ada makanan enak yang rendah kalori ?

Solusi Yang Ditawarkan 

Berdasarkan analisa masalah diatas, untuk membantu masyarakat dalam melawan kasus obesitas yang semakin meningkat di indonesia. Maka munculah sebuah ide usaha sekaligus solusi bagi masyarakat indonesia untuk mengurangi jumlah obsitas di indonesia. Yaitu kami membuka usaha katering makanan, namun katering makanan kami berbeda dengan katering makanan yang lain. Karna katering makanan kami ini mempunyai hal yang spesial yaitu, berkalori rendah, gizi yang seimbang dan harga yang terjangkau.

Katering makanan ini sangat cocok untuk orang - orang yang sedang mengalami obesitas atau orang - orang yang sedang ingin diet namun ingin tetap makan enak. Karna didalam katering kami tersebut sudah kami hitung jumlah kalori di setiap paket makanannya. Jadi mereka yang sedang diet bisa dengan tenang memakan makanan ini tanpa harus memikirkan berapa kalori yang masuk ketubuh mereka.

  • Produk 

whatsapp-image-2022-05-30-at-8-38-42-am-6294203b53e2c37f86535612.jpeg
whatsapp-image-2022-05-30-at-8-38-42-am-6294203b53e2c37f86535612.jpeg
                                                                                           Gambar.2 (sumber gambar :www.freepik.com)

Dengan adanya perencanaan produk yang kira buat tentu saja kita bisa mengembangkan produk tersebut hingga menjadi salah satu bisnis yang maju untuk kedepannya. 

Perencanaan produk bisa dijadikan gambaran yaitu produk makanan yang ada di ketring kami pun beragam, ada menu makanan ala Korea, Italy, Jepang, bahkan dari negeri Indonesia. Untuk menu Indonesia mulai dari Sabang sampai Merauke tersedia di catering makanan kami dan yang terpenting makanan tersebut tetap rendah kalori. Jadi sangat aman buat orang -- orang yang sangat menyukai makanan -- makanan Nusantara namun ingin tetap menjaga pola makan dan kesehatan ataupun diet, bisa tetap merasakan kenikmatannya. 

Contoh olahan makanan yang kami sediakan di healthy catering kami, yang rendah kalori namun tetap menggugah selera makan para konsumen. Menu makanan pertama ala Italy yaitu ada Spaghetti Bolognese dengan hanya 250 kalori, begitu juga dengan menu makanan ala Korea yaitu Chicken Ramen dengan kalori 290 saja.  

Dengan adanya perencanaan produk diatas yang kami jalankan yaitu dengan menjual makanan lezat yang berkalori rendah. Tentu saja dengan menggunakan bahan baku yang sehat dan membuat para konsumen bisa mengubah pola makannya dengan memakan makanan yang rendah kalori tetapi lezat. Misalnya, disini kami mempunyai menu lasagna dengan 0 kalori, dalam pembuatan lasagna tersebut pastanya kami ganti dengan shirataki.

Shirataki sendiri adalah mi yang terbuat dari glucomnnan, sejenis serat yang berasal dari akar tanaman konjac atau konnyaku. Tanaman ini banyak ditemukan dan tumbuh di Jepang, China, dan beberapa negara di Asia Tenggara lainnya. Di Jepang sendiri, akar konjac diolah menjadi banyak hal, seperti contohnya tahu, obat -- obatan, hingga pengganti nasi maupun mi.

Dilansir dari The Kitch, shirataki dibuat dengan cara mencampurkan serat glukomanan dengan air dan sedikit kapur agar mudah dibentuk. Ketiga campuran bahan ini kemudian direbus lalu dibentuk memanjang hingga berbentuk tipis layaknya mi pada umumnya.

Produk healthy catering ini kami menyediakan untuk orang -- orang atau kalangan masyarakat yang sedang mengalami obesitas ataupun yang sedang ingin berdiet. Namun, bagi mereka yang ingin menjaga pola makannya, ingin mendapatkan gizi yang seimbang juga bisa memakan atau memesan di healthy catering kami.

Kami juga memakai packaging yang ramah lingkungan dan unik, dengan ini para konsumen tidak perlu khawatir dengan kualitas makanan maupun pengemasannya karna dijamin akan aman. Kami menggunakan packaging seperti paper lunch box yang dibuat dari kertas, tapi kertas yang digunakan sudah aman jika bersentuhan langsung dengan makanan yang akan kamu makan.

Mengapa kami menggunakan paper lunch box karena praktis, selain aman untuk digunakan kepraktisan dari paper lunch box juga menjadi alasan utama untuk kita merencanakan produk seperti healthy catering ini. Kemudian unik, kita ingin memberikan kesan yang berbeda selain dari makanan maupun kemasan untuk membantu produk kita ini nantinya.

Terakhir yaitu mengurangi penggunaan pada plastic. Penggunaan kemasan berbahan kertas pastinya untuk membantu mengurangi penggunaan pada plastic. Maka dari itu kami memilih kertas untuk paper lunch box karena mudah untuk di urai atau daur ulang Kembali.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun