Mohon tunggu...
Y. Edward Horas S.
Y. Edward Horas S. Mohon Tunggu... Penulis - Pendiri Cerpen Sastra Grup (cerpensastragrup.com)

Nomine Terbaik Fiksi (Penghargaan Kompasiana 2021). Peraih Artikel Terfavorit (Kompetisi Aparatur Menulis 2020). Pernah menulis opini di KompasTV. Kontributor tulisan dalam buku Pelangi Budaya dan Insan Nusantara. Pendiri Sayembara Menulis Cerpen IG (@cerpen_sastra), Pendiri Perkumpulan Pencinta Cerpen di Kompasiana (@pulpenkompasiana), Pendiri Komunitas Kompasianer Jakarta (@kopaja71), Pendiri Lomba Membaca Cerpen di IG (@lombabacacerpen), Pendiri Cerita Indonesia di Kompasiana (@indosiana_), Pendiri Tip Menulis Cerpen (@tipmenuliscerpen), Pendiri Pemuja Kebijaksanaan (@petikanbijak), dan Pendiri Tempat Candaan Remeh-temeh (@kelakarbapak). Enam buku antologi cerpennya: Rahimku Masih Kosong (terbaru) (Guepedia, 2021), Juang (YPTD, 2020), Kucing Kakak (Guepedia, 2021), Tiga Rahasia pada Suatu Malam Menjelang Pernikahan (Guepedia, 2021), Dua Jempol Kaki di Bawah Gorden (Guepedia, 2021), dan Pelajaran Malam Pertama (Guepedia, 2021). Satu buku antologi puisi: Coretan Sajak Si Pengarang pada Suatu Masa (Guepedia, 2021). Dua buku tip: Praktik Mudah Menulis Cerpen (Guepedia, 2021) dan Praktik Mudah Menulis Cerpen (Bagian 2) (Guepedia, 2021).

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Ketika Taman adalah Surga Penulis

1 Mei 2021   17:23 Diperbarui: 1 Mei 2021   20:25 706
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Salah satu patung unik di Taman Suropati, Sumber: Dokpri

Daun-daun berayun, menyentuh satu sama lain, seolah-olah menari-nari, bersama angin sepoi-sepoi yang berembus perlahan. Suara air gemericik menambah tenang suasana.

Satu dua burung bertengger di ranting. Ada yang mematuk-matuk batang. Ada yang bersiul, saling bersahutan, berbicara entah apa, seperti mengasyikkan. Belalang berlompatan di rumput. 

Bunga-bunga bermekaran, mengindahkan taman. Seorang pemuda duduk begitu santai di atas kursi panjang. Tangan kanannya berjalan di atas papan ketik laptop. Tangan kirinya memegang sebuah buku.

Apakah Anda penyuka hijau-hijauan? Segala benda yang berwarna hijau? Kalau "mata hijau", saya tidak perlu tanya. Semua pasti suka. Apalagi benar-benar ada uangnya. Hehehe...

Bila Anda suka hijau, sama. Saya pun begitu. Salah satu sahabat Kompasianer, Bapak I Ketut Suweca, termasuk salah satunya.


... Oh ya, kita sama-sama suka yang menghijau, apalagi itu tanaman.
Menyegarkan, menyejukkan dan menyehatkan...

Demikian penggalan komentar Beliau, menanggapi komentar saya pada salah satu artikel Beliau. Beliau suka memberi waktu merawat tanaman. Pelepas lelah seusai penat bekerja. Salah tiga di antaranya berupa janda bolong, dark lord, dan alocasia.

Taman di Ibu Kota

Saya pribadi, ketika mulai bosan dalam kamar dan kehilangan inspirasi, pasti melangkahkan kaki untuk bermain ke taman. Salah satu taman yang kerap saya kunjungi adalah Taman Suropati.

Taman ini berlokasi di Menteng, Jakarta Pusat. Itu lho, sekitar tempat dahulu mantan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama tinggal. Taman ini memang terbilang eksklusif lokasinya. Dikelilingi rumah-rumah besar dan kediaman orang-orang penting.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun