Mohon tunggu...
HIGOspot
HIGOspot Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Let's Make Your WiFi Smart | Everyone like free wifi

Let's Make Your WiFi Smart | WiFi Advertising Platform yang membantu pelaku usaha untuk mengenal pengunjung secara dekat layaknya teman, membantu advertiser untuk beriklan serta melakukan human-based marketing dengan data analitik. http://higo.id/higospot-social-wifi

Selanjutnya

Tutup

Gadget

Kenapa Sinyal Internet Suka Hilang Saat Hujan?

10 Juli 2019   15:48 Diperbarui: 12 Juli 2019   15:12 145
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
http://menurutcaraku.blogspot.com

Keinginan untuk tidur dan bemalas-malasan saat hujan memang sering melanda banyak orang, tak terkecuali juga kamu. Biasanya saat hujan berselancar di dunia maya menjadi kegiatan yang menyenangkan, tapi di saat seperti ini koneksi internet sering tidak stabil. 

Sinyal internet yang mendadak jadi buruk saat hujan ternyata bukan tanpa alasan, lho. Agar lebih jelas di mana keterkaitannya, kamu bisa simak artikel berikut ini.

1. Arah angin memengaruhi pergerakan sinyal

Sinyal itu memiliki bentuk seperti gelombang dan akan bergerak mengikuti araha angin. Saat hujan datang dengan kondisi angin kencang, secara otomatis sinyal akan bergerak dan karena hal itulah sinyal internet kamu tidak stabil.

2. Sifat air dapat memantulkan gelombang radio

Curah hujan besar yang terjadi di suatu wilayah akan sangat memengaruhi kekuatan sinyal internet di lokasi tersebut. Ini bisa terjadi karena air memiliki sifat yang dapat memantulkan gelombang radio dan pada akhirnya meredam sinyal internet dari Base Transciever Station ke ponsel. 

3. Layanan operator seluler yang kamu gunakan sedang sibuk

Kondisi cuaca yang kurang baik disertai dengan curah hujan yang tinggi dan angin yang kencang, membuat banyak orang kesulitan untuk mengakses internet dan akhirnya menghubungi layanan operator.

Semakin banyak orang yang mengajukan komplain, semakin banyak juga waktu yang harus dihabiskan oleh layanan operator untuk menyelesaikannya. Jika sudah begitu masalah kamu tidak akan bisa diselesaikan dengan cepat karena layanan operator yang sedang sibuk. 

4. Terpantul oleh gedung tinggi di sekitar

Banyaknya gedung tinggi di sekitar rumah akan menghalangi keberadaan sinyal. Kondisi ini semakin diperparah dengan adanya curah hujan tinggi di daerah tersebut. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun