Mohon tunggu...
Hera Veronica Suherman
Hera Veronica Suherman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Pengamen Jalanan

Suka Musik Cadas | Suka Kopi seduh renceng | Suka pakai Sandal Jepit | Suka warna Hitam

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

1000 Purnama Aku Menantimu

5 Maret 2021   20:51 Diperbarui: 5 Maret 2021   21:05 227
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Source : Unsplash.com

1000 Purnama Aku menantimu

Anggun seraut wajah purnama
bersemayam di Langit kelam
tetap cantik kendati dengan
usianya yang tak membilang

Purnama dengan bulatan paripurna
menggantung bak lentera dengan
pijar cahayanya berpendar terangi
daksa bentala dengan memesona

Berpasang netra yang seakan
tiada jemu menatap penuh takjub
kemolekan ragawi milik Juwita Malam
seperti halnya aku yang kerapkali

Purnama demi purnama berlalu
aku masih tetap menggenggam setiaku
menantimu di tepi pantai berpasir landai
namun kau tak jua kunjung datang

Aku dekap berjuta rasa rinduku
di antara lirih hati kecil menyeru namamu
di sela isak tangis tertahan dengan
tatap mata diliputi sendu sesendunya

Nuraniku teramat merindukanmu
ingin merengkuhmu hapuskan
dahaga jiwa yang kian membuncah
menggempur dinding pertahananku

Hingga luruh bulir-bulir bening
dari kedua kelopak mataku
sebening nurani yang mencintamu
dengan segenap asa serta tulusku

***
Hera Veronica Sulistiyanto
Jakarta | 05 Maret 2021 | 20:49

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun