Mohon tunggu...
Hani Lee
Hani Lee Mohon Tunggu... Lainnya - Hani, Jakarta, Ilkom

Hi, Saya Hani 22 tahun. sedang ingin mengasah keterampilan di dunia Marketing Komunikasi

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Rekomendasi 11 Restoran Jepang Berkonsep Omakase di Jakarta

22 Agustus 2023   19:17 Diperbarui: 22 Agustus 2023   19:27 1030
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mengenal Konsep "Omakase"

Suka bingung saat memesan makanan di restoran Jepang? sekarang kamu bisa ikut mencoba memesan makanan dengan cara omakase atau dibaca O*ma*ka*se yang memiliki arti "Saya percayakan kepadamu". 

Menurut Oishipedia.com konsep ini akan menciptakan pengalaman yang menarik bagi pengunjung restoran Jepang karena makanan yang akan disajikan tidak ada di dalam menu melainkan makanan yang disajikan merupakan hasil kreativitas dari Chef yang ahli memadukan kombinasi bahan baku makanan terbaik untuk melahirkan citra rasa yang autentik.

Memesan makanan dengan konsep omakase menjadi sebuah budaya unik di Jepang dan belakangan menjadi trend di beberapa restoran jepang di Indonesia khususnya di Jakarta  Restoran Jepang dengan konsep ini seakan menjawab antusiasme pencinta kuliner dari Jepang yang ingin memiliki experience fine dining di restoran Jepang. 

11 Rekomendasi Restoran Omakase di Jakarta

Ini dia yang ditunggu, kita masuk ke daftar rekomendasi restoran Jepang yang memiliki konsep omakase menurut Oishipedia.com


1. Sushi Masa

kamu bisa menikmati Sushi sambil melihat proses pembuatannya. Selain itu, kamu juga bisa  menikmati pemandangan dan hembusan angin segar laut saat jam makan siang karena lokasinya sendiri berada di dekat area pelabuhan. Jika tertarik kamu bisa berkunjung ke outlet Sushi Masa berada di Jl. Tuna Raya No.5, Jakarta Utara. 

2. Senju Omakase and Sake

Tidak kalah menarik, restoran Jepang Senju Omakase and Sake menyediakan Sushi, Sashimi, dan Sake (minuman beralkohol khas Jepang). Senju Omakase and Sake akan menjadi pilihan tepat untuk kamu yang ingin menghabiskan waktu bersantai dengan teman, pemandangan city night lights juga akan kamu dapatkan di restoran ini. Senju Omakase and Sake berada di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat. 

3. Ichiba Omakase

Makan dengan konsep Omakase yang ramah di kantong? salah satu jawabannya kamu bisa mampir ke Ichiba Omakase. pelayanan yang ramah dengan Chef yang handal bisa Oishipedians temukan di restoran ini. Cocok untuk kamu yang ingin mendapatkan experience omakase dengan harga yang bersahabat. Ichiba Omakase ber-lokasi di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara. 

 

4. Tatemukai Signature Omakase Sushi

Bagi kamu yang sering solo kulineran wajib kunjungi Tatemukai Signature Omakase Sushi. Di sini, selain mencicipi makanan lezat omami, kamu bisa ditemani berbincang dengan Chef yang ramah. Yuk, kunjungi Tatemukai Signature Omakase Sushi berada di Jl. Gunawarman  Kota Jakarta Selatan.


5. Hakuren Omakase

Sedikit tips untuk kamu saat mengunjungi Hakuren Omakase,kamu bisa mengunjungi restoran ini di hari Sabtu karena seafood segar baru saja datang langsung dari Jepang, manakjubkan, bukan? Tidak hanya makanan utama yang menjadi spotlight di restoran ini, tapi makanan pendamping seperti shoyu-pun dibuat dengan handmade sehingga memiliki cita rasa autentikl yang berbeda dengan restoran Jepang lainnya. Hakuren Omakase berada di Jl. Senopati Senayan, Kota Jakarta Selatan.

6. OKU Japanese

OKU Japanese cocok untuk kamu yang ingin merayakan hari spesial seperti hari jadi pernikahan, hari ulang tahun dan lainnya. Namun kamu perlu reservasi terlebih dahulu untuk bisa makan di restoran ini tanpa dikenakan deposit. Makanan yang lezat dan menu yang variatif akan memanjakan lidah. Selain itu Oishipedians juga akan dilayani dengan baik juga di sini. OKU Japanese berada di Jl. M.H. Thamrin No.1, Menteng, Central Jakarta City.

7. Asuka Japanese Dining

Makan dengan gaya cocok untuk menggambarkan Asuka Japanese Dining karena tidak hanya kualitas makanan yang diperhatikan melainkan tampilan makan yang cantik dan  menggugah selera pun menjadi poin utama di restoran Jepang ini. Ikan segar dan nasi yang lembut akan menyapa lidahmu dengan rasa yang otentik. Asuka Japanese Dining berada di JW Marriott Jakarta.

8. Enmaru Japanese Restaurant 

Makan sambil ditemani pemandangan indah Ibu Kota di malam hari bisa kamu dapatkan di sini. Pilihan menu dari ala carte sampai menu dengan konsep Omakase juga bisa Oishipedians dapatkan di sini. Enmaru Japanese Restaurant berada di The Plaza Office Tower 46th Floor, Kota Jakarta Pusat.  

9. Haruta Omakase

Kamu bisa pilih ingin makan di private room atau makan di Sushi Bar sambil melihat Chef menyajikan Sushi di Haruta Omakase. Di Sushi Bar ini, Kamu bisa langsung berinteraksi dengan Chef yang menyajikan tiap makanannya, sehingga akan memberikan pengalaman personal baru bagi pengunjung. Haruta Omakase berada di Ruko Beach View Blok A, No 58, Golf Island, Pantai Indah Kapuk St.

10. Guresu Dining

Di Guresu Dining, menu dengan konsep omakase bisa kamu nikmati dengan harga yang terjangkau. Cocok sekali untuk kamu yang baru pertama kali mencoba memesan makanan dengan konsep ini sebagai awal perkenalan culture Jepang. disini kamu juga bisa sambil bercengkrama dengan Chef yang ramah. Guresu Dining berada di Jl. Kemang Timur No.39B, Kota Jakarta Selatan.

11. Isshin 

Dan terakhir tidak ketinggalan Isshin juga hadir dengan konsep omakase dengan harga yang bersahabat untuk memberikan pengalaman unik dalam menikmati makanan khas negeri sakura. Isshin Jakarta berada di Jl. Letjen S. Parman No.28, Kota Jakarta Barat. 

Nah, itu dia daftar rekomendasi restoran Jepang dengan konsep omakase di Jakarta yang bisa kamu coba.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun