Mohon tunggu...
Muhammad Hamid Habibi
Muhammad Hamid Habibi Mohon Tunggu... Guru - Calon guru

Belajar lagi... Belajar mendengarkan, belajar memahami, belajar mengatur waktu, belajar belajar belajar... belum terlambat untuk belajar...

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Jangan Ditiru, Ini 3 Kebiasaan Warga Kontrakan di Malam Bulan Ramadhan

10 Juni 2018   14:38 Diperbarui: 10 Juni 2018   14:38 1347
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
kebiasaan ngopi di malam hari (foto dari www.pinterest.com)

Bulan ramadhan memang bulan seribu berkah, di siang hari kita bisa menjalankan ibadah puasa dan di malam harinta kita menjalankan berbagai macam ibadah seperti shalat taraweh, tadarus al-qur'an, I'tikaf di masjid dan masih banyak lagi. Hal ini memang sesuai dengan tujuan kita melaksanakan puasa di bulan ramadhan yakni agar kita menjadi orang yang bertakwa.

Apalagi di 10 malam terakhir di bulan ramadhan terdapat malam yang sangat special yakni lailatul qodar. Dimana malam tersebut lebih utama disbanding dengan 1000 bulan lamanya. Sungguh sayang jika kita melewatkan malam tersebut tanpa melakukan ibadah sama sekali.

Namun sayangnya hal di atas tidak berlaku bagi kebanyakan warga kontrakan. Memang seharusnya di malam ramadhan kita tetap rajin beribadah, tapi hal yang berbeda biasa dilakukan oleh warga kontrakan. Apa yang mereka biasa lakukan, berikut kebiasaan warga kontrakan di malam bulan ramadhan:

Pertama, ngopi hingga larut malam.

Banyaknya pahala dan amalan di bulan ramadhan tak bisa menghilangkan kebiasaan warga kontrakan untuk ngopi. Tak heran jika selama puasa warung kopi tetap ramai oleh muda-mudi hingga larut malam. Hal ini memang sudah menjadi kebiasaan sejak sebelum ramadhan datang dan susah untuk dihilangkan dengan berbagai macam alasan.

mabar game AOV (foto dari youtube.com)
mabar game AOV (foto dari youtube.com)
Kedua, ngegame baik di hp maupun laptop.

Boomingnya game moba di hp juga mewarnai malamnya warga kontrakan. Game mobile legend, AOV, dan game lain setia menemani malam mereka hingga tak kenal waktu. Bahkan banyak warga kontrakan yang tetap online hingga waktu sahur datang. Dan baru tidur saat selesai sahur atau setelah shalat subuh.

nonton film (foto dari cari-kos.com)
nonton film (foto dari cari-kos.com)
Ketiga, streaming nonton film.

Banyak juga warga kontrakan yang asyik nonton film di malam bulan ramadhan ini. Apalagi saat ramadhan aktifitas perkuliahan juga telah usai dengan ditandai beberapa rangkaian ujian semester. Dengan alasan refreshing maka nonton lah mereka berbagai film hingga drama korea yang sampai belasan episode.

Mungkin masih banyak lagi hal yang dilakukan warga kontrakan selain ibadah. Padahal bang Rhoma Irama dari dulu sudah menasehati yang isinya "begadang jangan begadang, kalau tiada artinya, begadang boleh saja kalau ada artinya". Jika dalam konteks warga kontrakan dapat diartikan bahwa mereka boleh begadang tapi jangan buat main game, nonton, ngopi dll, tapi begadanglah untuk beribadah mumpung ini malam bulan ramadhan.

 Akibat berbagai kegiatan malam ini, banyak warga kontrakan yang hidupnya bagai kelelawar. Dimana mereka aktif (begadang) di malam hari dan malah tidur di siang harinya. Pantas saja kuat menjalankan puasa karena warga kontrakan bisa tidur sampai jam 12 siang hari. Jangan ditiru ya, terima kasih.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun