Mohon tunggu...
Hafidz Jaelani
Hafidz Jaelani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Pendidikan Fisika UIN Jakarta

Hafidz Jaelani lahir di Mojokerto, 30 Desember 1999. Putra ke-3 dari 4 bersaudara.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Inovasi Teknologi Trolly Wireless Fidelity dan Vending Mechine terhadap Penerapan Physical Distancing

29 November 2021   15:01 Diperbarui: 29 November 2021   15:15 199
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar Ilustrasi sistem kerja troli kendali jarak jauh/Dokpri

Wireless Fidelity atau Wi-Fi adalah suatu jaringan yang berfungsi menerima ataupun menyambungkan data dari komputer dalam bentuk digital atau jaringan. 

Kemudian data itu akan diubah menjadi sinyal radio dan dikirimkan ke router melalui antena yang terdapat pada adaptor. Sinyal dari router akan mengirimkan data yang telah di olah dari internet ke komputer yang sudah tersambungkan dengan Wi-Fi adaptor.

Gambar Ilustrasi sistem kerja troli kendali jarak jauh/Dokpri
Gambar Ilustrasi sistem kerja troli kendali jarak jauh/Dokpri

Langkah pertama pelanggan akan masuk kedalam ruangan khusus yang telah disediakan oleh supermarket agar terhindar dari kontak fisik langsung antar kasir dan pelanggan, untuk memilih dan memesan barang melalui aplikasi menggunakan smartphone pelanggan. 

Aplikasi tersebut akan memindai barcode yang ada pada papan yang telah di sediakan pada setiap ruangan. sehingga aplikasi pelanggan dapat terhubung dan dapat memilih barang yang akan di pesan. Selanjutnya terdapat opsi pemilihan barang dan total keranjang yang akan di gunakan pada pemesanan. 

Untuk pembayaran akan menggunakan e-cash yang telah tersedia pada aplikasi tersebut sehingga kasir dan pemesan tidak melakukan interaksi yang dapat mempaparkan virus covid-19.


Kemudian jumlah troli dan barang yang telah di pesan melalui aplikasi akan berjalan menuju pada tempat yang telah ditentukan oleh aplikasi. Troli itu sendiri memiliki robot line follower atau disebut juga dengan line tracking robot, robot line follower ini berfungsi sebagai lintasan jalan pada troli. 

Sehingga alat tersebut mampu berjalan maju, mundur dan bergerak sesuai target yang di tuju, dengan cara troli akan mengikuti garis yang memiliki satu warna yang telah di akses oleh robot line follower yang sudah di letakan pada troli, sehingga troli sudah mengenal jalan lintasan tersebut dan berjalan mengikuti garis yang telah di arahkan.

Lalu pada lemari rak penyimpanan ini terdapat vending mechine yang dapat mengeluarkan barang pesanan yang akan di akses oleh troli secara otomatis atau sesuai dengan pesanan yang telah di tentukan oleh pelanggan pada aplikasi tersebut.

Aplikasi pelanggan tersebut telah terhubung oleh wifi dan juga dihubungkan pada troli sehingga troli dapat mengakses barang apa saja yang telah dipesan, vending mechine sendiri terletak pada lemari atau mesin makanan yang memiliki barcode untuk perantara antara mesin dan troli yang akan di scan oleh troli sehingga vending mechine dapat memilih barang untuk diletakan pada troli.

Setelah troli mengakses dan menerima barang dari vending mechine, troli akan menuju kasir untuk pengemasan pesanan. setelah pengemasan kasir akan meletakan pesanan ke tempat pengambilan barang. Selanjutnya pelanggan dapat menerima pesanan yang telah di pesan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun