Mohon tunggu...
Hadi Santoso
Hadi Santoso Mohon Tunggu... Penulis - Penulis. Jurnalis.

Pernah sewindu bekerja di 'pabrik koran'. The Headliners Kompasiana 2019, 2020, dan 2021. Nominee 'Best in Specific Interest' Kompasianival 2018. Saya bisa dihubungi di email : omahdarjo@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Harus Diakui, 'Spanyol Rasa Barcelona' Memang Mengerikan

24 November 2022   07:50 Diperbarui: 24 November 2022   15:36 732
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Spanyol mengawali penampilan di Piala Dunia 2022 dengan kemenangan 7-0 atas Kosta Rika di Grup E/Foto: Kompas.com


Ada banyak yang meragukan Spanyol akan bisa melangkah jauh di Piala Dunia 2022 setelah Pelatih Luis Enriqe mengumumkan 26 pemain yang dibawanya ke Qatar pada pekan lalu.

Warganet menyoroti keputusan Luis Enrique yang lebih memilih membawa pemain-pemain Barcelona dan mengabaikan beberapa pemain senior.

Bek senior, Sergio Ramos yang musim ini kembali tampil solid di Paris Saint Germain, tidak diajak. Begitu juga gelandang senior asal Liverpool, Thiago Alcantara, tidak ikut dibawa. 

Termasuk dua kiper top yang bermain di Liga Inggris, David de Gea (Manchester United) dan Kepa Arrizabalaga (Chelsea), tidak dipilih Enrique. Dia malah membawa David Raya, kiper dari tim kurang tenar di Premier League, Burnley.

Kata warganet, mentang-mentang Luis Enrique merupakan eks pemain dan pelatih Barcelona, maka dia membuat Spanyol menjadi rasa Barcelona.

Namun, banyak orang rupanya pendek ingatan.

Bahwa sebelumnya, tim Spanyolnya Luis Enrique dengan skuad yang tidak jauh beda, mampu tampil hebat di Piala Eropa 2020 lalu. Spanyol mampu melaju ke semifinal sebelum kalah adu penalti dari Italia yang akhirnya jadi juara.

Bila di Piala Eropa 2020 lalu, timnya Enrique ini bisa dibilang baru mekar. Maka di Piala Dunia 2022 ini, Spanyol sudah lebih matang dan berpengalaman. Mereka siap meledak.

Terlepas dari itu, sebenarnya tidak ada yang salah ketika Luis Enrique membawa beberapa pemain dari satu klub. Selama mereka memang layak. Selama keputusan itu bisa dipertanggungjawabkan dengan hasil bagus di lapangan.

Pemain-pemain Barcelona jadi tulang punggung Spanyol

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun