Mohon tunggu...
Hadi Santoso
Hadi Santoso Mohon Tunggu... Penulis - Penulis. Jurnalis.

Pernah sewindu bekerja di 'pabrik koran'. The Headliners Kompasiana 2019, 2020, dan 2021. Nominee 'Best in Specific Interest' Kompasianival 2018. Saya bisa dihubungi di email : omahdarjo@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Jadwal dan Jalan Terjal Wakil Indonesia ke Perempat Final Malaysia Masters, "Minionswati" Jumpa Juara Eropa

7 Juli 2022   10:47 Diperbarui: 7 Juli 2022   10:52 132
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sementara Chico Aura Dwi Wardoyo yang kemarin mengalahkan pemain Hongkong, Lee Ciek Yu, akan berjumpa pemain Thailand, Kantaphon Wangcharoen.

Di tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung yang permainannya di lapangan kini enak ditonton, akan menghadapi pemain asal Korea Selatan, Kim Ga Eun. 

Gregoria menang head to head dari Kim Ga Eun. Dari tiga kali pertemuan, gadis kelahiran Wonogiri ini selalu menang. Meski, pertemuan terakhir terjadi pada 2019 silam di Korea Open.

Sementara Fitriani yang kini berstatus pemain non pelatnas dan berjuang sendirian tanpa ada pelatih yang mendampingi, akan menghadapi lawan berat, yakni Ratchanok Intanon dari Thailand yang pekan lalu juara Thailand Open.

Lawan-lawan berat juga harus dihadapi ganda putri Indonesia. Sekadar informasi, sektor ganda putri memiliki empat wakil. Dan itu paling banyak  dibandingkan empat sektor lainnya.

Pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang tengah naik daun, akan bertemu ganda putri juara Eropa 2022 asal Bulgaria, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva.

Ini akan menjadi ujian menarik bagi Apriyani/Fadia. Sebab, di tiga turnamen sebelumnya, yakni Indonesia Masters 2022, Indonesia Open 2022, dan Malaysia Open, mereka bisa mengalahkan beberapa ganda putri top dunia yang masuk ranking 10 besar.

Di antaranya ganda putri ranking 1 dunia asal Tiongkok, Chen Qingchen/Jia Yifan, lalu ganda putri Jepang juara All England 2022 dan Indonesia Open 2022, Chiharu Shida/Nami Matsuyama. Juga ganda top Korea Selatan, Lee So-hee/Shin Seung-chan.

Kini, Apriyani/Fadia mengincar 'korban' berikutnya, yakni Stoeva bersaudara yang merupakan unggulan 8 dan juga ada di ranking 10 besar ganda putri dunia.

Permainan Apriyani/Fadia memang mengundang decak kagum. Netizen bahkan menjuluki mereka sebagai "Minionswati" alias Minions versi ganda putri dikarenakan permainan mereka yang agresif dan cepat seperti Minions--julukan ganda putra ranking 1 dunia, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya.

Selain Apriyani/Fadia, ada pasangan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi yang akan bertemu ganda putri Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida yang merupakan unggulan 6.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun