Mohon tunggu...
Hadi Santoso
Hadi Santoso Mohon Tunggu... Penulis - Penulis. Jurnalis.

Pernah sewindu bekerja di 'pabrik koran'. The Headliners Kompasiana 2019, 2020, dan 2021. Nominee 'Best in Specific Interest' Kompasianival 2018. Saya bisa dihubungi di email : omahdarjo@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama FEATURED

Kita Para Laki-laki, Memang Perlu Mencoba Yoga

1 September 2020   09:22 Diperbarui: 13 Juni 2021   06:19 1535
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bagi sebagian orang, kalimat itu sepintas memang terdengar 'agak aneh'. Terlebih bagi yang sudah terlanjur salah pemahaman.

"Laki-laki kok yoga". Mungkin ada yang berpikir seperti itu. Karena memang, yoga selama ini diidentikan dengan olahraga wanita.

Pasalnya, memang terlanjur diingat sebagai olahraga yang lembut dan ringan. Keliru ingatan ini terjadi salah satunya dikarenakan gerakan-gerakan yoga identik dengan peregangan.

Padahal, yoga juga oke untuk laki-laki. Kita sebagai kaum Adam, bisa mendapatkan banyak manfaat dari yoga. Bukan hanya untuk relaksasi, yoga ternyata juga bisa meningkatkan kekuatan dan membangun otot.

Dari cerita kawan yang melakukan yoga tersebut dan membaca beberapa referensi, ternyata ada berbagai gaya yoga yang cocok untuk laki-laki. Dari gentle yoga yang sederhana hingga Ashtanga yoga yang memompa keringat sekaligus jantung.

Melansir dari klikdokter.com, ada beberapa alasan, lebih tepatnya kemanfaatan dari yoga yang bisa membuat para laki-laki tidak ragu untuk menyukainya. Bahwa, bila rutin melakukan yoga, para bapak-bapak bisa mereguk beberapa manfaat. Apa saja?


Menurut sebuah studi, pria yang melakukan yoga, bisa menurunkan berat badannya dalam waktu relatif singkat. Selain itu, gerakan-gerakan yoga yang bertumpu pada berat badan sendiri, juga bagus untuk mengencangkan otot. Plus, dapat menunjang kesehatan tulang sehingga mengurangi risiko osteoporosis.

Manfaat lain dari yoga untuk laki-laki, menurut cerita kawan di kompleks, stamina mereka jadi meningkat, tidak gampang lemas, bahkan bisa lebih mudah untuk berkonsentrasi.

Konsentrasi yang meningkat itu berkaitan dengan latihan pernafasan dalam yoga. Ketika melakukan pernafasan yang dalam yoga disebut pranayama, konon tekanan darah dan denyut jantung akan menurun. Pada akhirnya, fokus akan lebih baik dan pikiran jadi lebih tenang.

Manfaat lainnya, rutin melakukan yoga disebut akan bisa memperbaiki performa seksual. Ketika badan lebih fleksibel bergerak, pikiran lebih tenang dan tingkat stress menurun, itu akan membantu performa di ranjang menjadi lebih baik.

Benarkah?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun