Mohon tunggu...
Gregorius Nafanu
Gregorius Nafanu Mohon Tunggu... Petani - Pegiat ComDev, Petani, Peternak Level Kampung

Dari petani, kembali menjadi petani. Hampir separuh hidupnya, dihabiskan dalam kegiatan Community Development: bertani dan beternak, plus kegiatan peningkatan kapasitas hidup komunitas lainnya. Hidup bersama komunitas akar rumput itu sangat menyenangkan bagiku.

Selanjutnya

Tutup

Nature Pilihan

Kontribusi Kelompok Serealia terhadap Pangan Dunia

18 Oktober 2022   04:19 Diperbarui: 18 Oktober 2022   09:33 953
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Aneka pangan utama dari serealia yang berkontribusi besar pada pangan dunia (dok foto: foodtechnology13.wordpress.com)

Kompas.com (12/01/2022) menurunkan artikel bahwa separuh populasi penduduk di dunia menjadikan nasi sebagai konsumsi utamanya. Mayoritas konsumennya adalah penduduk Asia. Tiga negara konsumen nasi teratas di dunia adalah China, India, dan Indonesia.

Data sepuluh besar negara konsumen nasi, Indonesia urutan ketiga (Sumber info dari kompas.com)
Data sepuluh besar negara konsumen nasi, Indonesia urutan ketiga (Sumber info dari kompas.com)

Jagung

Jagung atau Zea mays, dapat dikonsumsi oleh manusia dan ternak. Tanaman ini didaulat berasal dari Mexico, Amerika Tengah. Diperkirakan sudah dibudidayakan sejak 8000 tahun lalu.

Indonesia mulai mengenal tanaman jagung sekira tahun 1600-an, dibawa oleh bangsa Portugis. Hingga kini, jagung menjadi salah satu pangan penting di Indonesia. Jagung muda, adalah yang paling banyak dikonsumsi, baik secara langsung maupun diolah terlebih dahulu. Salah satu produk olahan yang terkenal adalah tepung maizena.

Orang Madura dan NTT dikenal sebagai penduduk yang menjadikan jagung sebagai pangan utama dalam kehidupan sehari-hari. Di NTT, jagung yang tua dan kering sekalipun dimasak dan dikonsumsi. Masakan jagung yang terkenal adalah jagung katemak dan jagung bose.

Jagung bose sudah dapat dinikmati sebagai kuliner asli NTT. Sementara, jagung katemak masih terbatas pada orang-orang NTT saja, atau mereka yang telah lama menetap di NTT.

Tanaman jagung akan dipanen (dok foto: kementan/pertanian.go.id)
Tanaman jagung akan dipanen (dok foto: kementan/pertanian.go.id)

Katadata.com merilis, Indonesia hanya menduduki peringkat ke-8 negara produsen jagung. Urutan pertama hingga ke-7 berurut-turut diduduki oleh Amerika Serikat, Tiongkok, Brazil, Argentina, Ukraina, Mexico, dan India.

Gandum

Gandum atau Tritikum spp, diakui sebagai tanaman yang pertama kali didomestikasi oleh manusia. Muhamad Azral, dkk dalam litbang pertanian menyampaikan bahwa gandum telah ditanam bersamaan dengan pemeliharaan ternak sapi dan biri-biri.

Diduga, gandum pertama kali ditanam di bagian tenggara Turki dan menyebar hingga ke Jordania. Lebih kurang telah ditanam pada 7500 tahun SM.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun