Mohon tunggu...
Gramedia Official
Gramedia Official Mohon Tunggu... Lainnya - Tempat kamu mencari buku 📚

📖 Halaman untuk pecinta buku. Dari trivia, review, hingga rekomendasi buku dari #SahabatTanpaBatas-mu. 🤗

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

7 Rekomendasi Tempat Jajanan Kekinian yang Lagi Hits, Cobain Yuk!

3 Agustus 2022   10:10 Diperbarui: 3 Agustus 2022   10:17 1236
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Grameds suka dengan makanan Jepang? Maka kamu perlu mengunjungi restoran bernama Sushi Hero. Restoran ini menyajikan makanan Jepang mulai dari sushi, ramen, udon, donburi, dan beragam pilihan makanan khas Jepang lainnya.

Yang membedakan restoran khas Jepang yang lain dengan Sushi Hero adalah cara penyajiannya. Mereka tak menggunakan piring, melainkan sebuah wadah berbentuk tangga kayu yang mini.

Sushi Hiro juga memiliki banyak cabang yang tersebar di Jakarta. Kamu bisa mengunjungi tempat itu saat jam makan siang atau sambil dinner bersama dengan teman kantor.

4. Lawson

Sumber: tsunagujapan
Sumber: tsunagujapan

Kalau kamu sering berselancar di TikTok, kamu pasti nggak asing lagi dengan minimarket ini. Lawson adalah salah satu jaringan waralaba yang berasal dari Jepang, lho. Meskipun minimarket ini dikenal melalui menu korean street foodnya.

Sama seperti minimarket lainnya yang menjual beragam jenis kebutuhan hingga makanan siap saji. Kini, Lawson memiliki banyak varian menu jajanan kekinian korea yang banyak digemari anak muda, seperti odeng dan tteokbokki, juga jajanan kekinian khas Jepang seperti udon.

5. Luku Lokal

Sumber: urbanasia
Sumber: urbanasia

Sejak merek yang berasal dari Australia, Lukumades masuk ke Indonesia, greek donuts menjadi salah satu jajanan kekinian yang booming di tanah air. Yang membuat donat ini berbeda dengan donat lainnya adalah bentuknya yang bulat seperti bentuk bola ubi.


Selain memiliki rasa yang lezat, donat Yunani ini dilengkapi dengan berbagai macam topping yang lezat dan menarik, seperti dark chocolate, vanilla, green tea, dan sebagainya. Saking viralnya, ada beberapa greek donuts yang bermunculan, salah satunya Luku Lokal. Luku lokal sendiri sudah memiliki gerai di beberapa tempat di Jakarta, yaitu Pondok Indah, Gading Serpong, Kembangan, Greenville.

6. Taco Bell

Sumber: kompas.com
Sumber: kompas.com

Taco Bell sudah membuka gerai pertamanya di Jakarta pada awal tahun. Taco Bell dikenal sebagai salah satu restoran yang sudah mendunia dengan sajian makanannya yang berasal dari Meksiko. Nah, buat kamu pecinta pedas, kamu wajib mencicipi saos pedas yang kaya akan rasa dari Taco Bell ini. kamu bisa menikmati tingkat kepedasannya, yakni hot dan fire.

7. Subway

Sumber: kompas.com
Sumber: kompas.com

Setelah beberapa tahun sempat tutup, sekarang Subway sudah hadir kembali di Indonesia. Gerai pertama Subway di Indonesia buka pada Oktober lalu. Subway resmi membuka beberapa gerainya di area Jakarta dan juga Tangerang. Saking banyaknya yang penasaran, banyak orang yang rela mengantri demi mencicipi sandwich khas dari Subway ini.

Untuk kamu yang tertarik dengan Subway, ada beberapa menu rekomendasi yang menarik untuk kamu jajal, di antaranya Turkey Breast, Chicken and Bacon Ranch, Spicy Italian, dan juga Steak and Cheese.

Itulah beberapa rekomendasi tempat jajanan kekinian yang bisa kamu coba. Menu jajanan kekiniannya juga sangat beragam, kalau bingung mau pilih yang mana, coba dari makanan yang kamu suka dulu, ya.

Penulis: Nurul Ismi Humairoh

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun