Mohon tunggu...
gili astika
gili astika Mohon Tunggu... -

menulis untuk berekspresi

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

DA2, Program TV Tak Layak Tonton

19 Februari 2015   05:40 Diperbarui: 17 Juni 2015   10:55 70
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Tak terasa, telah 9 hari tersiksa oleh pragram acara di Indosiar yang dimulai pukul 18.30 WIB ini. Awalnya terbayang program ini adalah kontes menyanyi Dangdut seperti acara lainnya.

Namun makin lama bukan kemampuan menyanyi yang di ekspos, malah adu mulut yang tidak terlihat sangat memalukan dan untuk ratting TV semata.  Dari hari ke hari, terlihat perkelahian antara Ramzi, Irfan hakim, Nasar dan Rina VS Saiful Jamil yang menurut penulis sangat mengganggu. Suka atau tidak inilah yang menjadi unggulan dalam acara ini, bukan potensi "BERNYANYI DANGDUT". Sungguh sangat menggangu.

Penulis menjadi heran kenapa acara seperti ini memiliki rating dan penonton yang banyak. Apakah masyarakat Indonesia memang gemar untuk mengkonsumsi acara-acara pertengkaran dan caci maki sehingga acara yang tidak memiliki edukasi seperti ini yang merajai rating penonton televisi?

Jika tidak percaya, Cobalah menonton acara ini 1 jam saja, lalu pikirkan, apakah acara seperti ini layak untuk ditayangkan pada jam tayang utama? Bukankah pada jam tayang ini adalah waktu anak-anak dan remaja untuk memonton TV?

Sungguh memalukan, mungkin memang benar Televisi membutuhkan keuntungan dalam membuat suatu acara, tapi apakah acara seperti ini layak ditayangkan untuk memperoleh keuntungan? Bukankan selain kemersial, TV juga memiliki tujuan moral untuk mencerdaskan bangsa? Penulis telah mencoba untuk berpikir positif tentang acara ini, namun Sampai detik ini penulis belum menemukan pendidikan apa yang dapat diambil dari acara ini?

Mohon untuk KPI melihat dan menindaklanjuti hal ini agar acara ini dapat diperbaiki dan layak untuk Tayang, jikapun tidak, Mungkin jam tayang acara ini harus dirubah? Selamatkan anak-anak Indonesia dengan acara bermutu dan memiliki nilai edukasi yang baik.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun