Mohon tunggu...
Fifin Nurdiyana
Fifin Nurdiyana Mohon Tunggu... Administrasi - PNS

PNS, Social Worker, Blogger and also a Mom

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Cegah Anak Bosan di Momen Libur Lebaran Bersama Toys Kingdom

26 April 2022   11:07 Diperbarui: 27 April 2022   17:26 1313
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasi (sumber: freepik/portrait little girl coloring)

“Libur telah tiba...libur telah tiba...horee..horee...horee...”  begitu cuplikan lirik lagu Tasya yang berjudul Libur Telah Tiba. Sangat pas dengan momen libur panjang lebaran yang akan kita jelang beberapa hari lagi.

Duh, pasti sudah dinanti-nanti sekali ya liburan panjang kali ini. Apalagi liburnya momen lebaran, bisa berkumpul dengan sanak saudara tentunya. Ayah bunda libur kerja dan anak-anak libur sekolah. 

Wah, benar-benar momen terbaik untuk menghangatkan suasana di keluarga. Yang biasanya disibukkan dengan rutinitas sehari-hari sehingga jarang berkumpul, kini bisa berkumpul dan menghabiskan waktu secara berkualitas bersama orang-orang tersayang.

Seperti diketahui, libur lebaran kali ini cukup panjang ! Total ada 10 (sepuluh) hari yang bisa dilewati dengan penuh sukacita bersama keluarga tanpa harus disibukkan dengan urusan pekerjaan atau sekolah. 

Para orangtua bebas meluangkan waktu untuk anak-anak, dan anak-anak bebas untuk bermain dan bergembira. Pasti akan menyenangkan sekali !

Anak Mudah Bosan, Dibutuhkan Orang Tua Kreatif

Namun, yang menjadi dilema ketika libur panjang adalah saat dimana anak-anak mulai merasa jenuh dan bosan. Anak-anak akan mudah rewel dan merajuk. Tentu saja keadaan ini akan mempengaruhi kualitas liburan keluarga. Liburan sudah pasti akan terganggu jika anak sudah mulai merasa bosan.

Eits tunggu, jangan panik dulu ya. Menurut Psikolog Anastasia Satriyo, ternyata anak yang mudah bosan itu cenderung memiliki tingkat intelektual yang baik loh. Menurutnya, anak yang mudah bosan biasanya memiliki kreativitas yang tinggi. Mereka akan selalu berusaha mengeksplorasi hal-hal baru untuk memenuhi rasa keingintahuannya. Makanya, tidak heran jika mereka akan lebih cepat bosan.

Nah, karena dinilai masih dalam batas kewajaran, maka disini justru para orangtua yang ditantang untuk mampu memenuhi kebutuhan bermain dan aktivitas anak. Jangan sampai rasa bosan menjadi penyebab konflik dalam keluarga. Untuk itu, orangtua harus berperan memfasilitasi kenyamanan bagi anak, terutama saat libur panjang.

Bukan anak saja yang dituntut harus kreatif, tapi orangtua juga. Orangtua harus menghindari rasa ego dan bisa bersifat friendly dengan anak. Tidak mudah memang, tapi disinilah tantangannya. 

Jika berhasil, bukan hanya dapat mencegah rasa bosan dan konflik tapi juga akan menciptakan bonding yang baik antara anak dan orangtua. Dan bonding ini penting sekali untuk proses tumbuh kembang anak, karena dapat menciptakan kehangatan melalui komunikasi dan waktu kebersamaan.

Dunia Anak adalah Bermain, Orangtua Harus Selektif Memilih Mainan

Tidak dapat dimungkiri, dunia anak-anak adalah bermain. Dengan bermain mereka akan banyak belajar dan bersosialisasi. Dengan bermain juga, mereka akan terlatih untuk lebih mandiri dan memiliki problem solving skill yang baik. 

Selain itu, tubuh mereka pun akan lebih sehat, karena bermain juga dapat membantu menguatkan otot-otot dalam tubuh. Jadi, jangan pernah menganggap remeh aktivitas bermain apalagi sampai menganggap bahwa bermain adalah suatu aktivitas yang tidak bermanfaat.

Melihat betapa pentingnya aktivitas bermain, maka orangtua harus selektif dalam memilih mainan bagi anak. 

Tidak semua jenis mainan bersifat ramah anak. Apalagi di era yang serba modern ini, banyak ditemukan fakta bahwa mainan sudah dijadikan sebagai alat hal-hal yang negatif, seperti alat peredaran narkoba, alat permainan dewasa, alat judi, dll. Bukan hanya itu saja, banyak juga ditemukan mainan yang berbahan kimia yang berbahaya bagi anak-anak.

Oleh sebab itu, meski mainan adalah sarana bermain anak, namun orangtua tetap harus jeli dan waspada terhadap jenis dan mutu mainan yang akan digunakan oleh anak. Jangan sampai, alih-alih anak belajar dan sehat dengan bermain, justru mainannya akan membawa bahaya bagi mereka.

Berikut ada beberapa tips dalam memilih mainan untuk membantu para orangtua menyeleksi mainan yang layak untuk anak :

lego disney princess abct storybook (sumber:toyskingdom.co.id)
lego disney princess abct storybook (sumber:toyskingdom.co.id)

Pertama, pastikan bahan material mainan aman untuk digunakan anak. Sebaiknya hindari mainan anak yang berbahan kualitas rendah yang biasanya dibanderol dengan harga sangat murah. Jadi, jangan lantas tergiur harga murah tapi ternyata bahan materialnya tidak baik untuk anak-anak.

Kedua, pilih mainan sesuai usia anak. Hal ini penting, sebab di dalam bermain sebenarnya anak juga sedang belajar, jadi harus benar-benar dipilih mainan yang sesuai dengan usianya.

Ketiga, pilih mainan yang dapat meningkatkan kreativitas anak. Mainan yang kreatif biasanya akan lebih menyenangkan, sebab anak dapat lebih mudah untuk mengeksplorasinya.

Keempat, dalam memilih mainan tetap harus menyesuaikan dengan kebutuhan. Jangan semua mainan dibeli sehingga pada akhirnya justru membuat anak kurang menghargai keberadaan mainannya. Sering kita lihat, begitu banyaknya mainan anak di rumah sehingga menumpuk dan lambat laun rusak. Bahkan, ada yang sama sekali tidak tersentuh semenjak masih baru.

Kelima, libatkan anak dalam pengambilan keputusan memilih mainannya. Dengan melibatkan anak, kita juga melatih mereka untuk bertanggung jawab atas mainannya sendiri. Anak akan lebih menghargai apa yang dimilikinya. Selain itu, melibatkan anak dalam memilih mainan juga menjadi media agar mereka percaya diri dalam mengambil suatu keputusan.

Keenam, pilih toko mainan yang sudah terpercaya. Hal ini tentu saja akan memudahkan kita untuk memilih mainan tanpa rasa khawatir dan was-was lagi.

Memilih Mainan Berkualitas di Toys Kingdom, Super Lengkap !

baby alive mainan glo pixies siena sparkle (sumber:toyskingdom.co.id)
baby alive mainan glo pixies siena sparkle (sumber:toyskingdom.co.id)

Nah, sekarang ini para orangtua tidak perlu repot dan bingung lagi kalau ingin membelikan anak mainan yang berkualitas. Di Toys Kingdom, koleksi mainannya sangat lengkap. Kita bisa bebas memilih mainan sesuai yang diinginkan.

Toys Kingdom merupakan toko mainan yang bisa bertransaksi secara online maupun offline. Jadi, di zaman yang serba digital saat ini, kita tidak perlu repot lagi jika ingin berbelanja mainan anak. 

Toys Kingdom juga melayani pembelian secara online dengan beragam pilihan mainan sebagai hadiah lebaran untuk anak.

Untuk berbelanja mainan secara online, kita cukup masuk ke toko online Toys Kingdom di toyskingdom.co.id. Kita bakal disambut dengan tampilan toko yang eye catching dengan kemudahan akses berbelanja.

Etalase toko didesain dengan apik dan ceria sehingga terlihat sangat menarik. Berbagai panduan memilih mainan juga diberikan di sini, mulai dari mainan berdasarkan kategori, usia, harga, brands, terbaru ataupun best deals sehingga membantu para orangtua untuk berbelanja mainan dengan lebih cepat dan mudah tanpa harus bingung dan khawatir.

Selain tampilan toko online yang didesain menarik dengan gambar mainan yang full colour, mainan anak yang tersedia di Toys Kingdom juga disajikan sangat lengkap.

Mulai dari mainan bayi, mainan anak balita, mainan anak umur 5-7 tahun, mainan anak laki-laki sampai mainan anak perempuan.

Semuanya tersedia dengan berbagai jenis dan karakter, seperti action-figures ultraman, batman, superman, tobot, spiderman, optimus prime, boneka, mainan barbie, lego, mainan mobil-mobilan dan juga mainan outdoor seperti sepeda, trampolin, mainan rumah-rumahan dan mainan perosotan serta tak lupa permainan Play-Doh.

Dengan banyaknya pilihan mainan, pasti akan lebih seru dan menyenangkan. Anak akan merasa sangat gembira dan bersemangat untuk memilih mainan kesukaannya. 

Toys Kingdom memang hadir untuk memberi kegembiraan bagi anak-anak sekaligus peduli dengan kebutuhan anak akan permainan yang bermanfaat dan berkualitas baik.

Pilih Hadiah Lebaran di Toys Kingdom untuk Anak Sekarang Juga

koleksi mainan di toko yang bisa dipilih (sumber:Toyskingdom.co.id)
koleksi mainan di toko yang bisa dipilih (sumber:Toyskingdom.co.id)

Siapa yang tidak ingin momen lebaran menjadi momen yang indah dan penuh kesan ? apalagi ini adalah momen terbaik untuk mengenalkan pada anak tentang makna kebaikan. Anak-anak bukan saja diajarkan bagaimana menahan lapar dan haus, tapi juga tentang bagaimana senantiasa berbuat baik kepada sesama.

Nah, supaya momen lebaran terlewati dengan menyenangkan, tidak ada salahnya sesekali memberikan kejutan hadiah lebaran untuk anak. 

Dengan hadiah lebaran berupa mainan baru dari Toys Kingdom, latih anak untuk tetap bisa bersemangat menjalani libur panjangnya serta dapat belajar berbagi mainan dengan teman atau sanak saudara saat lebaran nanti. Selain bisa mengurangi kebosanannya, dengan hadiah mainan baru tentu akan menjadi momen kegembiraan bagi mereka.

Jadi, tunggu apa lagi ? yuk mulai lirik dan belanja mainan anak di Toys Kingdom sekarang juga. Biarkan anak tumbuh dan berkembang dengan perasaan gembira, agar kelak ia akan mengingat masa kecilnya yang penuh dengan kenangan manis. 

Urusan mainan, biar Toys Kingdom yang akan menyediakan apa yang mereka butuhkan dan inginkan, agar aktivitas bermain menjadi lebih menyenangkan dan menyehatkan.

***

Label: toys kingdom, creating smiles, creating smiles tkd 2022, Kado Lebaran Sambut kemenangan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun