Mohon tunggu...
Fauziyatul Mufidah
Fauziyatul Mufidah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hobi Menonton Film

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Inilah Beberapa Fakta Baru di Balik Film Dokumenter "Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso", Simak Lengkapnya

27 Oktober 2023   19:38 Diperbarui: 27 Oktober 2023   19:40 373
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Poster Film Dokumenter Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso (Dokumentasi Netflix)

Berikut deretan fakta yang terdapat di film, hingga dapat meragukan para penonton : 

  • Urutan kejadian kasus Kopi sianida

Kasus kopi sianida mulai awal hingga akhir yang terjadi 7 tahun yang lalu tersaji dengan detail dalam film dokumenter ini. Pada film tersebut, bertepatan tanggal 6 januari 2016 Jessica selaku terdakwa diduga memasukkan racun sianida ke dalam Kopi di meja pesanan kafe,yakni kafe Olivier di Jakarta.

  • Bukti Tim Penyelidik

Dalam film tersebut, berdasarkan hasil penyelidikan dikatakan bahwa hasil tersebut dijadikan bukti yang kuat terhadap kasus tersebut. Tim penyelidik mengatakan bahwa terdapat 5 gram racun sianida pada kopi pesanan Mirna. Dengan adanya hal tersebut Jessica Wongso menjadi tersangka serta ditetapkan menjadi pelaku pembunuhan Wayan Mirna Salihin dengan Vonis penjara selama 20 tahun penjara.

  • Hasil interview Jessica Wongso

Wawancara terhadap Jessica mendapatkan hasil vonis 20 tahun penjara di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur. Meski demikian, Jessica tetap berusaha untuk mempertahankan argumen atas tuduhan yang dilayangkan terhadap dirinya. Selama di penjara Jessica juga sudah tidak kecanduan kopi sejak bulan Maret 2023 meskipun merasa berat dalam waktu tertentu.

Isi Surat Jessicca Wongso (Dokumentasi Instagram nyinyir_update_official)
Isi Surat Jessicca Wongso (Dokumentasi Instagram nyinyir_update_official)
  • Kasus Jessica Wongso yang sama dengan kasus OJ Simpson

Dalam film dokumenter terdapat bagian yang menyatakan bahwa kasus tersebut sama dengan kasus OJ Simpson yang juga menjadi terdakwa pembunuhan mantan istri dan temannya di Amerika Serikat.

  • Berisikan beberapa teori siapa dalang pembunuhan Mirna

Dalam film dokumenter ini, bukan hanya menyajikan perspektif dari pihak forensik saja. Namun juga menghadirkan interview eksklusif serta beberapa teori tentang siapa saja yang menjadi pelaku pembunuhan Mirna tersebut. Karena ketika peristiwa ini muncul ke ranah publik, banyak teori yang diperbincangkan dan bermunculan satu persatu. Terdapat anggapan bahwa Jessica-lah dalang pembunuhan ini, namun juga terdapat beberapa anggapan bahwa Jessica bukanlah pelaku pembunuhan tersebut.

Setelah mengetahui beberapa fakta film Ice Cold : Murder, Coffee, and Jessica Wongso  yang film tersebut merupakan karya orisinal Netflix yang diambil dari kasus nyata di Indonesia. Kasus pembunuhan tersebut menjadi topik yang cukup hangat selama berbulan-bulan pada tahun 2016 lalu, yang mencuat kembali perhatian warganet dengan hadirnya film ini. Durasi filmnya dirasa cukup lama yakni 86 menit serta ditayangkan pada 28 September 2023 lalu. Jangan sampai salah dengan tanggal penayangannya ya, catat baik baik.

Film ini dirasa cocok bagi anda yang bosan dengan Genre film yang bernuansa Romance. Sebab tayangan ini lebih memutar otak para penonton serta dapat menjadi opsi terbaik dalam pemilihan film yang berat serta benuansa kasus criminal.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun