Mohon tunggu...
fara rezqy yusrani
fara rezqy yusrani Mohon Tunggu... Mahasiswa aktif di Universitas Terbuka dan Institut Agama Islam Bakti Negara Tegal

Menyusun kata demi kata dengan baik dan bermakna menjadi mimpi yang perlu dilatih

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Saat Segala Sesuatu Menjadi Belajar

16 Agustus 2025   15:42 Diperbarui: 16 Agustus 2025   16:17 63
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Ada yang tahu apa itu belajar?

Apakah saat kita membaca pelajaran adalah belajar?

Apakah saat kita mengingat pelajaran pagi tadi adalah belajar?

Apakah saat kita terdiam merenungi kesalahan adalah belajar?

Apakah saat kita gagal kemudian mencoba lagi adalah belajar?

Apakah saat kita mendengar sekaligus menelaah kisah orang adalah belajar?

Dan masih banyak lagi, apakah saat kita adalah belajar. Para ahli juga memiliki pendapat nya masing-masing terkait pemaknaan belajar. Jadi apakah semua saat kita bisa disebut belajar? Mungkin. Setiap orang memiliki pemaknaan tersendiri terkait apa itu belajar beserta aspek-aspek yang ada. Setiap orang belajar dengan caranya masing-masing. 

Tapi sayangnya masih banyak dari mereka belum menyadari kegiatan belajar yang mereka lakukan, mengapa demikian? Karena fokus kebanyakan orang tertuju pada hasil dari belajar. Ilmu yang di dapatkan, ingatan saat besok mengerjakan, pembenaran atas perlakuan, hasil dari uji coba dan masih banyak lagi.

Belajar memang kompleks, karena melibatkan banyak aspek. Saat membaca, poin belajarnya dalam memahami. Saat pelajaran, berlangsung poinnya dalam mengingat. Saat merenungi, poinnya dalam bertumbuh lebih baik. 

Lalu sebenarnya apa itu belajar? Belajar adalah saat kita sedang berproses untuk maju kedepan. Disaat kebanyakan orang terfokus pada hasil dari proses, maka yang sebenarnya diperlukan diri adalah prosesnya.

Sekali dua kali memikirkan hasil bukanlah suatu masalah. Manusia adalah makhluk yang memiliki rasa ambisi terhadap suatu hal. Tidak ada yang salah, justru itu menjadi cambuk penyemangat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun