Mohon tunggu...
Farah N Adzhani
Farah N Adzhani Mohon Tunggu... Nutrition Enthusiast

Nutrition Enthusiast. Lulusan Gizi dari Universitas Indonesia. Senang menulis tentang makanan dan kaitannya dengan kesehatan tubuh kita.

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Yuk, Kenalan dengan Vitamin E: Nutrisi Penting Untuk Kulit dan Tubuhmu!

4 Agustus 2025   08:27 Diperbarui: 4 Agustus 2025   08:27 67
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi buah alpukat dan kacang almond (Sumber: Pexels / Towfiqu barbhuiya)

Saat berbicara tentang kesehatan, terutama kesehatan kulit, mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan salah satu vitamin, yaitu vitamin E. Vitamin E sudah lama dikenal sebagai vitamin yang bermanfaat untuk kesehatan kulit. 

Namun, apa sebenarnya itu vitamin E? Lalu, bagaimana peran vitamin E dalam menjaga kesehatan kulit dan tubuh kita? Yuk, kita cari tahu pada pembahasan di bawah ini.

Apa itu Vitamin E?

Vitamin merupakan sekelompok zat yang penting untuk fungsi normal tubuh. Vitamin dibagi dalam dua kategori, yaitu vitamin larut lemak dan vitamin larut air. Vitamin E merupakan salah satu vitamin larut lemak. Vitamin E terdapat dalam berbagai bentuk kimia, tetapi bentuk yang paling aktif adalah alfa-tokoferol (α-tokoferol).

Apa fungsi vitamin E di dalam tubuh kita?

Dalam tubuh kita, vitamin E memiliki fungsi antioksidan, yaitu melindungi sel tubuh dari kerusakan yang disebabkan oleh suatu zat yang bernama radikal bebas. Antioksidan dapat menetralkan radikal bebas sebelum menyebabkan kerusakan pada sel tubuh. 

Radikal bebas itu sendiri adalah zat yang terbentuk dari proses metabolisme dalam tubuh, dan juga terbentuk sebagai respon dari polusi udara, asap rokok, dan paparan sinar ultraviolet dari matahari. Radikal bebas dapat merusak sel tubuh dan dapat berkontribusi pada terjadinya penuaan, termasuk penuaan pada kulit. Dalam hal ini, vitamin E sebagai zat yang memiliki fungsi antioksidan dapat memperlambat proses penuaan akibat radikal bebas. 

Selain fungsi antioksidan, vitamin E juga dapat meningkatkan fungsi sistem imun atau kekebalan tubuh.

Lalu, bagaimana peran vitamin E dalam menjaga kesehatan kulit?

Vitamin E sering dikenal sebagai vitamin untuk kesehatan kulit, karena fungsi antioksidan dari vitamin E yang dapat memperlambat penuaan pada kulit (anti-aging). Tidak hanya itu, vitamin E juga dapat meningkatkan elastisitas kulit.

Berperannya vitamin E dalam menjaga kesehatan kulit dan tubuh, membuat vitamin E penting dan diperlukan bagi tubuh kita.

Makanan Sumber Vitamin E

Tubuh kita tidak bisa memproduksi sendiri vitamin E, sehingga kita perlu mendapatkannya dari makanan. 

Berikut ini merupakan makanan yang kaya vitamin E:

1. Minyak nabati

  • Minyak bunga matahari
  • Minyak jagung
  • Minyak kedelai
  • Minyak safflower
  • Wheat germ oil
  • Minyak zaitun

2. Kacang-kacangan

  • Kacang tanah
  • Hazelnut
  • Almond
  • Pistachio

3. Biji-bijian

  • Biji bunga matahari

4. Sayuran

  • Bayam
  • Brokoli

5. Buah

  • Alpukat
  • Mangga
  • Kiwi

6. Makanan yang difortifikasi

Selain yang terkandung secara alami dalam makanan, vitamin E ada juga yang ditambahkan ke makanan dan minuman tertentu (difortifikasi), di antaranya adalah susu, sereal, jus buah, margarin, dan biskuit bayi dengan merek tertentu. 

Kamu bisa mengecek label yang ada pada kemasan produk untuk mencari tahu apakah produk tersebut mengandung vitamin E atau tidak. Biasanya, kandungan vitamin E tercantum pada bagian "Informasi Nilai Gizi".

Ilustrasi kacang almond dan buah alpukat (Sumber: Pexels / Towfiqu barbhuiya)
Ilustrasi kacang almond dan buah alpukat (Sumber: Pexels / Towfiqu barbhuiya)

Tips Menambah Asupan Vitamin E dalam Pola Makan Sehari-hari

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun