Mohon tunggu...
Eveline Yulianti Bayu
Eveline Yulianti Bayu Mohon Tunggu... Akuntan - Ibu rumah tangga yang tinggal di outback Australia, mencintai budaya dan traveling.

Always look at the bright side https://evelinegoesholiday.wordpress.com/

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Bahan Pengganti dalam Memasak

3 Desember 2022   06:18 Diperbarui: 3 Desember 2022   06:22 1026
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bumbu kacang teman makan sate, dok. pribadi

Cara menggunakan desiccated coconut atau shredded coconut sebagai pengganti kelapa parut ialah dengan memasak kelapa parut bersama santan dan air. Misalnya kelapa parut 100 gram, maka gunakan santan cair 50 ml dan air 25 ml. Masak dengan api kecil hingga air mengering, teksur desiccated coconut atau shredded coconut tidak kering dan tidak kaku. Baru masukkan bumbu masakan.

Kelapa parut ini dapat digunakan sebagai teman makan lupis, klepon, ongol ongol dan ketan.

Kelapa parut dari desiccated coconut, dok. pribadi
Kelapa parut dari desiccated coconut, dok. pribadi

Urap urap, dok. pribadi
Urap urap, dok. pribadi

Aluminium  foil

Aluminium foil selain untuk memanggang, dapat digunakan sebagai pengganti daun pisang ketika kita memasak lemper, pepes ikan dan nasi bakar. Sayangnya hasilnya tidak senikmat menggunakan daun pisang. Agar hasil masakan yang menggunakan daun pisang tetap nikmat, beri bumbu yang lebih banyak dari biasanya.

Plastik

Plastik digunakan untuk menggantikan daun pisang dalam membuat lontong, lupis dan tempe. Gunakan plastik yang ada perekatnya (zip lock) yang dirancang untuk makanan, guna mengurangi dampak negatif dari plastik terhadap tubuh kita.

Untuk lontong, potong bagian perekat plastik, lalu masukkan plastik ke dalam cetakan lontong dan potong sesuai ukuran cetakan lontong. Untuk tempe, tinggal masukkan kedelai yang telah diberi ragi ke dalam zip lock bag ukuran 15 cm x 9 cm lalu rekatkan. Untuk tempe mendoan, gunaka zip lock ukuran besar, masukkan kedelai yang beragi, tetapi atur kedelai agar rata, tidak tebal. Untuk lupis, bisa mengikuti seperti cara membuat lontong. Di Surabaya bentuk lupis seperti lontong, tidak berbentuk segitiga.

Lontong tanpa daun, menggunakan zip lock dan cetakan lontong, dok. pribadi
Lontong tanpa daun, menggunakan zip lock dan cetakan lontong, dok. pribadi

Tempe mendoan, dok. pribadi
Tempe mendoan, dok. pribadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun