Mohon tunggu...
esteenhanif
esteenhanif Mohon Tunggu... Penulis - Suka dengan ilmu pengetahuan

Suka mengamati isu politik, pendidikan dan sosial, penggemar anime one piece dan naruto. Hobi traveling dan kulineran. Salam kenal

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Ada Apa dengan Degradasi Moral?

13 Desember 2023   11:13 Diperbarui: 13 Desember 2023   12:02 169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://pixabay.com/

Ada beberapa faktor pendorong degradasi moral diantaranya :

1. Lingkungan keluarga : kelalaian orang tua dalam mendidik anak dapat mempengaruhi bagaimana sikap anak kedepannya. Ketika anak tersebut hidup dalam lingkungan yang tidak harmonis sehingga menjadi anak yang broken home, mereka akan melampiaskan emosi mereka seperti yang dicontohkan orang tuanya, seperti mudah emosi atau bahkan menggunakan kekerasan pada orang lain.

2. Westernisasi (pengaruh budaya asing) : dengan adanya teknologi yang semakin maju, tentu saja orang akan lebih leluasa untuk mengakses informasi dari seluruh dunia. Akan tetapi informasi yang diberikan tidak selalu baik, bahkan bahkan cukup banyak konten negatif yang berseliweran di internet dan sangat mudah untuk kita akses. Hal ini tentu saja akan mempengaruhi moralitas karena orang-orang dapat dengan mudah meniru konten-konten tersebut apalagi konten negatif yang lebih cepat untuk viral dibandingkan dengan konten yang positif.

3. Kebutuhan hidup semakin tinggi : karena tuntutan kebutuhan hidup semakin tinggi inilah yang membuat orang banyak menghalalkan segala cara untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, bahkan mereka memakai cara-cara kotor untuk mencapainya.

4. Melemahnya nilai budaya yang dimiliki oleh masyarakat : masyarakat Indonesia hidup dengan budaya ketimuran atau mengedepankan sopan santun dan rama,akan tetapi nilai ketimuran ini semakin putar karena terpengaruh oleh westernisasi dan juga arus globalisasi yang semakin tinggi.

5. Terlepasnya pengetahuan dari nilai-nilai agama : semakin maju peradaban yang diciptakan manusia seolah menuntut manusia agar mengikuti peradaban tersebut. Banyak orang mulai bereksperimen menciptakan segala sesuatu bahkan mencoba menciptakan makhluk hidup buatan,yang mana penciptaan makhluk hidup adalah kekuasaan Tuhan dan kita tidak boleh mengingkari hal tersebut. Akan tetapi banyak orang yang mengingkarinya hal yang mutlak tersebut dan banyak dari umat manusia sekarang ini lebih "menuhankan" ilmu pengetahuan dibandingkan agama, karena mereka lebih percaya pada rasionalitas dibandingkan dengan ilmu agama.

c. Faktor Penghambat Degradasi Moral.

Selain faktor pendukung ternyata ada juga lho faktor yang dapat menghambat terjadinya degradasi moral sobat, diantaranya :

1. Mebangun lingkungan keluarga yang baik dan menajarkan kebiasaaan baik dan norma kepada anak-anak sejak usia dini.

2. Memperdalam pemahaman tentang agama karena di dalam agama kita diajarkan mana hal baik dan buruk, serta konsekuensi apa jika kita melakukan atau tidak melakukan hal tersebut.

3. Menyaring informasi yang kita dapatkan baik di dunia maya atau dunia nyata.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun