Mohon tunggu...
Evi Siregar
Evi Siregar Mohon Tunggu... Dosen - Dosen-peneliti

Bekerja di sebuah universitas negeri di Mexico City.

Selanjutnya

Tutup

Nature Artikel Utama

November, Waktunya Para Kupu-kupu Raja Berlibur ke Meksiko

24 November 2021   11:49 Diperbarui: 26 November 2021   06:36 1330
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kupu-kupu raja.| Sumber: nationalgeographic.grid.id

Pada saat ini tempat terpenting untuk melihat kupu-kupu raja di Meksiko adalah hutan lindung Rosario (terletak di kecamatan Ocampo), dan Sierra Chincua (terletak di kecamatan Angangueo). 

Keduanya berada di provinsi Michoacan, sekitar 170 km dari Mexico City. Bagi masyarakat adat di Michoacan, kupu-kupu raja dipercaya sebagai wujud orang-orang yang telah meninggal.

Untuk melihat kupu-kupu raja di Meksiko mudah sekali. Ada banyak agen perjalanan yang menawarkan paket perjalanan full day tour dengan harga kira-kira 75 dolar Amerika per orang. Berangkat pukul 07:00 dan kembali pukul 21:00.

Pada tahun 2008, UNESCO memutuskan hutan lindung kupu-kupu raja di Michoacan dan Negara Bagian Meksiko (Estado de Mexico) menjadi Situs Warisan Dunia, dengan kriteria "alam yang baik" dan "kecantikan alam yang luar biasa".

Sebagai hewan yang dilindungi tentu kita harus menjaga keberlangsungan hidup mereka, yang makin lama makin berkurang. Menurut catatan, dalam 20 tahun terakhir, populasi kupu-kupu raja di seluruh Amerika Utara turun hingga lebih dari 80 persen. 

Pada tahun 1990 tercatat sekitar 1 miliar populasi kupu-kupu raja dan pada tahun 2014 turun menjadi 35 juta. Pada awal tahun ini, jumlah kupu-kupu raja yang tiba di Meksiko juga turun 26 persen.

Mexico City, 23 November 2021

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun