Mohon tunggu...
I Ketut Suweca
I Ketut Suweca Mohon Tunggu... Dosen - Dosen - Pencinta Dunia Literasi

Kecintaannya pada dunia literasi membawanya suntuk berkiprah di bidang penulisan artikel dan buku. Baginya, hidup yang berguna adalah hidup dengan berbagi kebaikan, antara lain, melalui karya tulis.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Jangan Hanya Bekerja, Sesekali Perlu Lho Memanjakan Diri

12 Januari 2021   13:54 Diperbarui: 14 Januari 2021   11:50 754
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Olahraga jogging (Photo by Kate Trifo on Unsplash)

Sehari-hari mungkin kita serlalu bekerja keras, siang dan malam. Seluruh tenaga, pikiran, dan waktu yang ada kita curahkan sepenuhnya untuk pekerjaan. Kita ingin pekerjaaan itu kita selesai tepat waktu, tak ada yang lewat dari deadline. Kita juga ingin karier atau usaha yang kita kembangkan bisa maju bersamaan dengan bergulirnya waktu.

Mencapai Prestasi

Hingga saat ini barangkali sudah banyak pencapaian kita. Bagi mahasiswa, misalnya, sudah berhasil mendapatkan nilai yang bagus saat ujian semester kemarin.

Bagi karyawan sudah sukses mendapatkan kenaikan pangkat atau jabatan setingkat lebih tinggi dengan gaji yang lebih baik.

Bagi para usahawan sudah mampu mengelola perusahaannya dengan lebih baik sehingga memperoleh profit yang semakin banyak.

Tentu kita merasa senang atas pencapaian itu. Kita merasa bangga dengan tim kita yang solid dan berkinerja bagus. Seharusnya apa yang sudah kita capai itu bisa diteruskan, bahkan ditingkatkan, baik kuantitas maupun kualitasnya.

Pencapaian demi pencapaian itu sudah memberikan kita kepuasan akan kebutuhan manusiawi untuk berprestasi (need of achievement) dan kebutuhan akan pengakuan dari orang lain.

Yuk, Manjakan Diri

Nah, kendati kita selalu sibuk alias repot dalam keseharian, jangan pernah lupa memanjakan diri. Ya, benar, memanjakan diri! Sekali dalam seminggu kita bisa melakukan hal-hal yang secara pribadi kita sukai.

Misalnya, pada harti Minggu kita melakukan olahraga ringan kesukaan kita. Jogging contohnya. Berjalan dengan langkah yang relatif cepat tentu menyenangkan dan menyehatkan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun