Mohon tunggu...
Ign Joko Dwiatmoko
Ign Joko Dwiatmoko Mohon Tunggu... Guru - Yakini Saja Apa Kata Hatimu

Jagad kata

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Yang Muda Berjaya tapi Pembosan, Tua Ngap dan Terbirit-birit Memahami Digitalisme

10 Juli 2021   14:05 Diperbarui: 10 Juli 2021   14:11 148
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bahkan guru kini juga harus mengubdate pengetahuannya dengan melihat mesin pencari, belajar dari e - book, belajar dari tutorial - tutorial yang tersebar di You Tube, atau tampilan video lain.

Guru dan Digitalisme Segala Lini

Kalau ingin dikenal guru harus bisa mengelola situs atau menjadi konten kreator sesuai bidangnya. Guru matematika membuat konten menarik dengan YouTube atau sekarang lebih menarik bila dilakukan lewat tiktok. 

Hanya berdurasi pendek namun bisa dilihat oleh jutaan orang terutama kaum milenial. Tampilan tidak lagi jadul sebab setiap saat guru atau pengajar harus menyesuaikan diri dengan atmosfer generasi milenial.

Pengajaran bisa dilakukan dengan hybrid learning yaitu memadukan pola pengajaran di kelas juga bisa diikuti oleh murid yang ada di rumah. Peralatan bagi sekolah modern bisa dipersiapkan layar besar di depan kelas dengan OHP modern yang bisa menampilkan gambar dari buku ataupun kertas untuk ditampilkan di layar. 

Ada juga dengan pola pengajaran augmented learning di mana guru seakan -- akan ada di depan kelas padahal sesungguhnya guru melakukannya di rumah dengan membuat studio di rumah yang memungkinkan guru seakan - akan mengajar di depan kelas. 

Ada juga dengan layar screen zoom yang diposisikan siswa di kursi masing - masing seakan - akan sedang berinteraksi di kelas padahal mereka ada di rumah masing - masing dengan peralatan komputer yang memungkinkan mengakses aplikasi zoom premium.

Tentunya butuh laptop yang menunjang paling tidak dengan spesifikasi core i.5  k e atas yang bisa menampilkan video dan share screen yang lebih tajam. Juga ditambahkan dengan web cam agar terlihat di layar lebih jelas.

Banyak aplikasi yang bisa di download di komputer dan di HP, tentunya semua aplikasi itu butuh jaringan internet memadai,butuh ram dan memori tinggi untuk menyimpan data. 

Maka setiap orang segera memaksa diri membeli HP canggih yang bisa menyimpan memori lebih banyak, yang mampu melakukan presentasi menarik dengan aplikasi desain web atau tampilan pptnya agar terlihat menarik.

Anak sekarang butuh tampilan menarik, sebab dengan metode ceramah mereka akan cepat bosan, tanpa tampilan video menarik pembelajaran menjadi kurang menarik. Dan lagi - lagi guru dituntut inovatif agar tidak tergerus oleh kemajuan zaman.

Bagaimana dengan generasi yang susah memahami teknologi. Mau tidak mau kalau masih ingin bekerja ya harus belajar keras, sebab jika tertekan dan irama cepat digital hanya menimbulkan tekanan dan ujungnya frustasi karena tidak bisa menyesuaikan diri. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun