Mohon tunggu...
Bisma Saputra
Bisma Saputra Mohon Tunggu... -

xxxxxxx

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

App Store Alternatif untuk Perangkat Android

1 November 2014   01:24 Diperbarui: 17 Juni 2015   19:00 123
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Belakangan ini semakin banyak saja app store alias toko aplikasi yang bermunculan. Pasar ini bukan hanya milik Google Play saja sekarang. Dalam ulasan kali ini saya akan sajikan beberapa app store alternatif yang bisa dicoba dan saya urutkan dari yang pertama saya temukan dan coba.

1. Mobogenie


Mobogenie dapat kalian download di www.mobogenie.com

Pasti sudah banyak yang tahu app store asal China ini. Mobogenie sendiri memiliki aplikasi yang sangat bagus dan kontennya juga lengkap sekali mulai dari aplikasi, game, musik, gambar, sampai video dan semua dapat didownload gratis. Sayang teknik beriklan yang terlalu agresif membuat aplikasi ini memiliki nama yang kurang bagus di Indonesia. Beberapa pengguna mengaku sangat terganggu dengan iklan mereka dan kadang tiba-tiba sebuah website yang kita masuki langsung menawarkan download Mobogenie tanpa kita inginkan.

[caption id="attachment_370987" align="alignnone" width="600" caption="Screenshot dari Mobogenie"][/caption]

2. Apptoko


App store ini bisa kalian download di apptoko.com

Namanya yang aneh menarik perhatian saya untuk mencoba mengunduhnya. App store satu ini memiliki sistem antarmuka (user interface) yang bagus dan sejauh ini yang paling ramah dipakai. Ramah dalam artian tidak pernah memenuhi notifikasi saya dengan pesan-pesan tidak penting selain untuk memberitahu persentase download ketika saya mendownload aplikasi dari Apptoko.

Apptoko baru saja mengeluarkan versi terbarunya. Versi terbaru ini memiliki desain yang jauh lebih bagus walaupun mirip Google Play. Selain aplikasi dan game, versi terbaru juga menambahkan download ringtone dan gambar wallpaper. Kesemuanya dapat didownload gratis oleh pengguna. Salah satu keunikan Apptoko adalah beberapa game di Apptoko memiliki versi modifikasinya (contoh: uang di dalam game tersedia dalam jumlah tak terbatas).

Banyak kekurangan dari versi awal mereka sudah diperbaiki di update terbaru ini (seperti tidak adanya fitur update aplikasi dan absennya tutorial pemakaian yang sekarang sudah hadir). Satu kekurangannya adalah kadang ada beberapa aplikasi yang error ketika mau didownload.

[caption id="attachment_370991" align="alignnone" width="601" caption="Screenshot Apptoko"]

14147541641485744773
14147541641485744773
[/caption]

3. Weplay


App store Weplay dapat didownload dari weplay.co.id

Dulunya app store ini hanya tersedia eksklusif untuk pengguna Telkomsel saja tapi sekarang sudah bisa digunakan di semua operator. Fitur yang membedakan adalah sistem pembayaran menggunakan cara potong pulsa yang dulunya hanya bisa lewat Telkomsel saja. Mengenai konten, Weplay hanya memiliki game saja. Dari segi jumlah dan variasi game saya rasa masih kalah dengan Mobogenie dan Apptoko.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun