Mohon tunggu...
Iwan Berri Prima
Iwan Berri Prima Mohon Tunggu... Dokter - Pejabat Otoritas Veteriner

Seorang Dokter Hewan | Diidentifikasi oleh Google sebagai Pengarang | Pejabat Eselon III di Pemda

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Inilah Daya Tampung Prodi Kedokteran Hewan Se Indonesia Jalur SNBT Tahun 2023

25 Maret 2023   14:58 Diperbarui: 25 Maret 2023   15:13 1287
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Kampus Fakultas Kedokteran Hewan (Sumber: FKH UGM Yogyakarta)

Pendaftaran mahasiswa baru untuk jenjang pendidikan diploma dan sarjana di Perguruan Tinggi Negeri saat ini telah dibuka. Bahkan, pembukaannya pun terdiri dari beragam jalur dan sistem seleksinya diselenggarakan oleh Tim Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Perguruan Tinggi Negeri (PTN). 

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 48 Tahun 2022 tentang Penerimaan Mahasiswa Baru Program Diploma dan Program Sarjana pada Perguruan Tinggi Negeri, terdapat 3 (tiga) jalur masuk, yaitu jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP); jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT); dan jalur Seleksi Mandiri. 

Untuk SNBP dan SNBT sepenuhnya dipersiapkan oleh Tim SNPMB, sedangkan jalur Seleksi Mandiri dikelola sepenuhnya oleh PTN masing-masing.

Walakin pelaksanaan SNPMB tahun 2023 melalui jalur SNBP atau jalur tanpa tes telah usai, saat itu diawali dengan Registrasi Akun SNPMB pada Portal SNPMB (https://portal--snpmb.bppp.kemdikbud.go.id), pada 14 Januari--15 Februari 2023 yang lalu. 

Namun, pengumuman Hasil SNBP baru dijadwalkan akan dilaksanakan pada 28 Maret 2023 yang akan datang, sedangkan jadwal Pendaftaran Ulang peserta yang lulus SNBP, dapat dilihat pada laman PTN penerima. 

Bedanya dengan SNBT, seleksi tanpa tes ini hanya berlaku untuk siswa kelas 12  yang akan lulus tahun 2023 ini.

Lantas bagaimana dengan SNBT (Seleksi Nasional Berbasis Tes) 2023? 

Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) untuk SNBT 2023 dapat diikuti oleh siswa lulusan tahun 2021, 2022, dan 2023 dari pendidikan menengah (SMA/MA/SMK dan sederajat), serta lulusan Paket C tahun 2021, 2022, dan 2023 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2023). 

Keikutsertaan dalam UTBK merupakan syarat utama untuk mengikuti Seleksi Nasional Berbasis Tes pada PTN Akademik, PTN Vokasi, dan Perguruan Tinggi Keagamaan Agama Islam Negeri (PTKIN).

Tahap SNBT atau dulu sering dikenal dengan UMPTN (Ujian Masuk Perguruan Tinggi Negeri) juga diawali dengan Registrasi Akun SNPMB yang telah berlangsung pada 16 Februari--3 Maret 2023 yang lalu. 

Namun, Pendaftaran SNBT baru berlangsung pada 23 Maret hingga 14 April 2023. Pelaksanaan Ujiannya sendiri akan dilakukan dalam dua gelombang, yaitu Gelombang 1 pada 8--14 Mei 2023 dan Gelombang 2 pada 22--28 Mei 2023. Pengumuman Hasil Seleksi Jalur SNBT dijadwalkan pada 20 Juni 2023.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun