Mohon tunggu...
Dimas Ayu
Dimas Ayu Mohon Tunggu... Lainnya - Penulis lepas

Hi ....Nulis adalah salah satu cara untuk menceritakan tentang hidup dan imajinasku

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Ini Yang Terjadi Ketika Kamu Terlalu Keras Dengan Diri Sendiri

15 Juli 2023   12:46 Diperbarui: 15 Juli 2023   12:57 45
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: Pixabay.com/vdnhieu

Ketika kita sedang berusaha mengejar impian kita seringkali melakukan apa saja untuk impian tersebut,bahkan untuk beberapa orang tak segan untuk bertindak sangat keras bagi diri sendiri. Tindakan tersebut mempunyai dua sisi yaitu positif dan negatif. Untuk yang masih dalam hal yang wajar itu bisa membuat efek positif yaitu menjadikan diri sendiri lebih disiplin. Namun, efek negatif juga akan menghampiri kita seperti yang ada di bawah ini.

Efek pertama yaitu kamu akan merasa tidak ada yang memuji kamu atas usaha yang selama ini telah kamu lakukan. Kemungkinan besar kamu akan menganggap pujian yang datang hanya sekedar angin lewat saja. Kamu juga akan fokus pada hal yang belum bisa kamu capai, padahal ada hal lainnya yang sudah kamu capai dengan usaha kamu.

Kamu juga sering memberi kritikkan pedas pada diri kamu sendiri hingga tak pernah mengapresiasi kerja keras yang selama ini kamu lakukan. Kamu dibuat terlalu sibuk akan kesalahan yang kamu lakukan hingga tidak memperhatikan hal lain yang sudah kamu lakukan dengan baik.

Terlalu keras pada diri sendiri juga bisa membuat kamu fokus pada kesalahan di masa lalu yang telah kamu perbuat. Kamu akan dipenuhi dengan rasa penyesalan dibanding memperbaikinya di masa sekarang agar bisa lebih baik di masa depan.

Kamu bisa saja mendisiplinkan diri kamu sendiri agar bisa mendapatkan masa depan seperti yang kamu inginkan. Namun, jangan terlalu keras pada diri sendiri apalagi jika masih dalam proses. Kamu hanya perlu melakukan hal yang memang kamu lakukan sewajarnya saja, ya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun