Mohon tunggu...
Digdaraya Talitha
Digdaraya Talitha Mohon Tunggu... -

Student of Public Relations STIKOM Interstudi

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Wisata Seru di Indonesia

24 November 2014   18:23 Diperbarui: 17 Juni 2015   16:59 76
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1416802749580082471

Holiday is coming!! Sebentar lagi liburan akan tiba, siapa yang sudah memiliki rencana untuk menghabiskan liburan? Liburan yang seru dan menyenangkan tidak harus sampai pergi ke luar negeri. Di dalam negeri juga ada tempat-tempat yang tidak kalah seru, keren, dan menarik untuk dikunjungi. Indonesia memiliki banyak tempat yang bisa menjawab pertanyaan kalian tentang ‘liburan kali ini kita mau kemana ya?’

Yang pertama adalah Jakarta. Bagi kalian yang menyukai diving tetapi tidak menyukai panas yang dapat membuat kulit menjadi hitam karena terbakar panasnya matahari, kalian bisa pergi ke seaworld yang terletak di Ancol, Jakarta Utara. Di sana terdapat program menyelam yang bernama fun dive yang bisa kalian ikuti. Bagi kalian yang suka dengan tantangan, kalian bisa mencoba shark dive, yaitu menyelam di sharkquarium bersama hiu-hiu selama 15 menit. Buat pemula, ada paket yang bisa kalian ambil yang bernama paket beginners, yaitu kalian dapat menyelam selama 1 jam di akuarium utama.

Kedua adalah Bandung. Di Bandung terdapat banyak sekali distro-distro dan tempat belanja yang bisa kalian kunjungi bila kalian ingin berbelanja. Selain itu, Bandung juga memiliki Wisata Alam Ciater. Ciater adalah tempat wisata air panas yang sering menjadi tempat pilihan untuk wisatawan yang ingin merasakan pengalaman berendam di air panas seperti yang ada di Jepang. Selain itu bagi kalian yang suka dengan outbond, kalian bisa pergi ke Kampung Gajah Wonderland. Di sana ada lebih dari 20 kegiatan yang bisa kalian coba. Ada gokart, ATV, mini buggy, sky rider, dll. Tetapi bila kalian ke Kampung Gajah, kalian jangan sampai lupa untuk mencoba tube slide, tempat kalian bisa terjun dengan menggunakan ban dari atas perosotan dengan kecepatan tinggi.

Ketiga adalah Yogyakarta. Kalau kalian bosan dengan liburan di pantai, kalian dapat mencoba cave tubig yang terletak di Goa Pindul. Goa Pindul dapat ditempuh dengan mobil atau motor kira-kira selama 1.5 – 2.5 jam dari kota Jogja. Selama tubing, kalian akan duduk di atas ban dan melewati sungai sepanjang 350 meter dengan tinggi 4 meter. Di dalamnya terdapat 3 zona, yaitu zona terang, zona remang, dan zona gelap. Tentu saja, semakin jauh zonanya, maka akan semakin gelap suasana sekitarnya. Oleh karena itu, di helm yang akan kalian gunakan sudah terdapat senter agar dapat melihat macam-macam jenis bebatuan, yaitu ada stalagmit, stalagtit, batu musik, dan batu tirai. Di sana kalian diperbolehkan untuk naik ke atas tebing dan terjun ke sungai yang dalemnya mencapai 5 – 7 meter.

Yang keempat adalah Pulau Komodo. Seperti namanya, kalian dapat melihat hewan purba yang masih hidup sampai sekarang, yaitu hewan komodo. Dan saat ini populasi komodo hanya dapat ditemukan di Indonesia saja. Di Pulau Komodo terdapat sekitar 2.500 ekor komodo yang masuk dalam IUCN Red List of Threatened Species. Selain itu, di Pulau komodo kalian juga bisa melihat 277 spesies hewan yang merupakan perpaduan hewan yang berasal dari Asia dan Australia. Di sana kalian juga bisa menikmati snorkeling melihat berbagai jenis terumbu karang, sponge, dan ikan-ikan seperti dugong, hiu, lumba-lumba, dll. Di sana kalian juga dapat merasakan bermain di pantai dengan pasir yang berwarna pink yang sangat indah yang di dunia ini hanya terdapat 7 buah pantai yang berwarna pink dan salah satunya terletak di Pulau Komodo.

Kelima adalah Kepulauan Derawan. Derawan adalah sebuah kepulauan di provinsi Kalimantan Timur yang terdiri dari beberapa pulau di antaranya Pulau Derawan, Pulau Kakaban, Pulau Sangalaki, Pulau Maratua, dan beberapa pulau kecil lainnya. Di the 2nd Raja Ampat itu kalian dapat melihat penyu raksasa, coral garden yang berbentuk wall/dinding yang luar biasa indah, danau berisi ubur-ubur yang tidak menyengat dan danau tersebut hanya terdapat 2 di dunia, salah satunya terdapat di Pulau Kakaban. Selain itu, kalian dapat melihat manta raksasa yang memiliki lebar hingga 5 meter, dan kalian juga dapat bertemu dengan schooling ikan-ikan besar seperti barracuda, bahkan hiu karpet atau wabegong sekalipun.

Itulah beberapa tempat-tempat seru dan luar biasa indah yang ada di Indonesia. Jadi, jika di Indonesia terdapat tempat-tempat yang sayang sekali kalau dilewatkan, kenapa kita harus mengunjungi wisata di luar negeri terlebih dahulu?



Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun