Mohon tunggu...
Serigalapemalas
Serigalapemalas Mohon Tunggu... Wiraswasta - Nihilistik

Penulis pemalas yang nggak suka-suka amat menulis

Selanjutnya

Tutup

Gadget Pilihan

Aku Doyan Mengonsumsi Iklan yang Antik

17 Januari 2021   13:55 Diperbarui: 17 Januari 2021   14:19 211
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Iklan youtube : pixabay

Baca juga: Kebahagiaan Semu kala Pacaran

Iklan-iklan yang kelewat kreatif ini sering di pergunjingkan di dunia maya. Iklan penyedap rasa sasa misalnya, iklan tersebut sukses meledak di twitter karena menambahkan citarasa anime didalamnya. Alhasil, konten mereka di goreng sedemikian rupa dan di tuang kembali ke berbagai karya serta mendapat respon yang positif dari netizen.

Dalam budaya populer yang selalu haus akan hiburan, iklan yang kreatif dan nyeleneh akan mendapat perhatian lebih dari netizen. Tak sedikit orang yang malah menyukai dan mengapresiasi proses kreatif iklan tersebut. Imbasnya, produk perusahaan lebih dikenal dan pesan yang ingin disampaikan jadi lebih mudah diterima oleh audiens.

Bukan tidak mungkin juga, kans produk yang di kemas dengan menarik oleh creative agency tertentu akan memperbesar peluang produk pengiklan di terima oleh masyarakat. Apalagi jika target pasar mereka di tujukan untuk milenial yang sering haus hiburan dan hidup dalam dunia maya.

Pun, pengetahuan manusia yang tak lepas dari sinematografi, membuat iklan dengan konsep baru yang nyeleneh akan memompa dopamin di otak generasi milenial yang sering stress. Alih-alih merasa jengkel pada jeda iklan, netizen bakalan senang jika iklan yang di tampilkan itu memiliki konsep yang berbeda.

Maka akan sangat menyenangkan jika creative agency berlomba-lomba membuat iklan yang menarik kedepannya. Pun, perusahaan yang ingin beriklan juga perlu mempertimbangkan untuk menaikan budget iklan mereka. Sebab, iklan yang menarik dan tidak membosankan, membuat audiens semakin tertarik dan produk mereka mudah di ingat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun