Mohon tunggu...
Ramdani Ardiansyah
Ramdani Ardiansyah Mohon Tunggu... Pustakawan - Libpreneur - Founder ruangreferensi.com

Ingin menjadi orang yang bermanfaat di Dunia dan Berkah di Akhirat :)

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Perpustakaan Terbaik di Sumatera Utara

4 Juni 2020   17:20 Diperbarui: 4 Juni 2020   17:33 1086
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

4. Perpustakaan Bank Indonesia Provinsi Sumut

nah untuk review selanjutnya jatuh kepada Perpustakaan bank Indonesia Sumut. Ada yang sudah pernah berkunjung? Lokasinya di Bank Indonesia Medan lantai 2 jalan Balai kota Medan ya. Hal menarik yang ada di perpustakaan Bank Indonesia ini adalah adanya koleksi lengkap tentang keuangan Indonesia. Namanya juga perpustakaan bank indonesia ya pasti menyimpan koleksi keuangan dong. 

Jangan salah ya sahabat, perpustakaan bank Indonesia juga menyediakan koleksi dengan berbagai bidang ilmu loh. Selain itu konsep ruangan perpustakaan ini benar-benar nyaman sekali, mungkin tidak sadar jika kita sedang berada di perpustakaan lo. Nah yang paling unik adalah adanya ruangan koleksi anak yang mengajarkan anak-anak untuk belajar dan bermain. 

Perpustakaan Bank Indonesia juga sering mengadakan Giveaway loh, jadi bagi sahabat yang suka mengikuti giveaway boleh dicoba intip instagram Perpustakaan bank Indonesia Sumut atau channel youtube nya ya.

5. Perpustakaan Pusat Penelitian Kelapa Sawit (PPKS) Medan

Untuk review yang terakhir, jatuh kepada jenis perpustakaan khusus di kota medan yaitu perpustakaan lembaga. Nama lembaga nya adalah PPKS atau pusat penelitian kelapa sawit medan atau orang sumut lebih kenal dengan RISPA.  Sahabat tidak tahu kan kalau perpustakaan lembaga ini pernah menjadi perpustakaan khusus terbaik di Indonesia. 

Perpustakaan PPKS  ini menyediakan koleksi-koleksi terkait pertanian kelapa sawit, Teh, Tembakau dan karet. Yang paling unik adalah perpustakaan ini menyimpan lebih dari 3000 judul koleksi kuno peninggalan zaman kolonial Belanda. 

sumber : wikipedia ppks
sumber : wikipedia ppks
Karena pengunjung nya berasal dari berbagai negara untuk melakukan riset kelapa sawit, perpustakaan ini menyediakan koleksi dengan beragam bahasa diantaranya bahasa indonesia, Belanda, Inggris, prancis, rusia, ceko dan jerman. 

Dikutip dari laman Wikipedia Salah satu koleksi perpustakaan PPKS yang diterbitkan pada tahun 1922 berjudul INVESTIGATIONS ON OIL PALMS yang ditulis oleh Rutgers dan kawan-kawan, mereka memulai isi buku ini dengan sejarah keberadaan kelapa sawit di Indonesia khususnya di wilayah Pantai Timur Sumatra pada tahun 1848 ketika Kebun Raya Bogor mendapatkan 4 batang pohon kelapa sawit dari Bourbon (Mauritius) sebanyak 2 batang dan 2 batang lagi dari Kebun Pertanian di Amsterdam, tentang persilangan diantara bibit sawit sehingga menghasilkan varietas yang baru, dan tentang penanganan kelapa sawit mulai dari penentuan bibit hingga pemasarannya. 

Jadi jelas ya, perpustakaan khusus PPKS ini benar-benar fokus pada bidang pertanian tumbuhan keras sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung. 

Baiklah sahabat, demikian artikel saya ini tentang Perpustakaan terbaik di Sumatera Utara menurut pengalaman pribadi. Besar harapan saya untuk sahabat semua memberikan masukan atau mau berbagi pengalaman berkunjung ke perpustakaan melalui laman komentar yang menurut sahabat semua ada kelebihan tersendiri. Karena dengan rajin berkunjung ke Berbagai perpustakaan kita akan menambah banyak ilmu dan wawasan. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun