Mohon tunggu...
Nahariyha Dewiwiddie
Nahariyha Dewiwiddie Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Penulis dan Pembelajar

🌺 See also: https://medium.com/@dewiwiddie. ✉ ➡ dewinaharia22@gmail.com 🌺

Selanjutnya

Tutup

Financial Pilihan

Masih Layakkah Uang Rp 1000 dalam Kertas?

1 Oktober 2020   20:11 Diperbarui: 2 Oktober 2020   05:50 878
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
dari akun Twitter @tsagabi

Setiap kalian belanja ke warung maupun supermarket, setiap ada kembalian Rp 1000, hampir selalu diterima dalam bentuk koin, ya kan? Ngaku!

Memang iya, kalau uang 1000 rupiah, kasir atau pemilik toko sudah refleks meraih uang logam. Kalau satu koin 1000, ya dua koin 500. Sebaliknya, uang kertas 1000 tak selalu ada, malah jadi barang langka yang disejajarkan dengan uang lama nan kadaluarsa.

Karena itu, yang muncul di pikiranku adalah: "Sudah tahu uang 1000 itu uang kecil, apa masih pantas dalam bentuk kertas?"

Bisa jadi uang kertas terkini bergambar depan Tjut Meutia adalah yang terakhir, tapi ya mudah-mudahan enggak. 

Namun, lihatlah, dari waktu ke waktu, Rp 1000 itu perlahan jadi pecahan yang tiada arti dan hanya bisa dijadikan sebagai kembalian, atau berakhir di kotak amal.

Buktinya, transaksi terkecil sudah di atas Rp 1000, ditambah lagi barang-barang yang dijual dengan harga seribuan itu tinggal sedikit. jajanan di warung saja udah ada yang harganya 1500 sampai 2000 rupiah, lho!

Namun, sebetulnya tak perlu risau karena, toh Rp 1000 juga tersedia dalam bentuk logam. Maka, jadilah 1000 rupiah adalah satu-satunya pecahan yang memiliki dua versi. Ya seperti dalam dolar Amerika, di mana pecahan 1 dolar tersedia dalam bentuk kertas dan koin.

Iya sih, tapi, di masa depan kalau uang Rp 1000 akan menyusul pecahan Rp 100 dan Rp 500 untuk menyatakan "selamat tinggal uang kertas" dan beralih ke koin, bisa saja.

Kalau kalian tarik mundur ke era 90-an, uang kertas Rp 100 dan Rp 500 itu masih layak, kok. Mau beli apa-apa, bisa. Walaupun pada waktu yang bersamaan muncul uang logam dengan pecahan yang sama, ya, tetap, nilainya lebih tinggi!

Karena semesta Indonesia mendukung 100 dan 500 rupiah tetap dihargai. Beli keju berukuran kecil yang harganya Rp 600, mie instan 250 rupiah, susu bubuk berukuran kecil Rp 1500, itu semua jika dibandingkan dengan ukuran sekarang, justru harga itu lebih murah, malah!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun