Mohon tunggu...
Dewi Puspasari
Dewi Puspasari Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis dan Konsultan TI

Suka baca, dengar musik rock/klasik, dan nonton film unik. Juga nulis di blog: https://dewipuspasari.net; www.keblingerbuku.com; dan www.pustakakulinerku.com

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Dialog tentang Semesta yang Membuat Termenung dalam "The Egg"

19 April 2020   16:04 Diperbarui: 19 April 2020   16:08 533
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Si pria termenung begitu lama. Ia terpekur, mencoba memahami informasi yang baru diterimanya.

Mengapa?" Anda bertanya kepada saya. "Kenapa melakukan semua ini?"

"Karena suatu hari, Kamu akan menjadi seperti aku. Karena itulah Kamu. Anda salah satu dari jenis saya. Anda adalah anak saya. "

Si pria ragu. Apakah ia nanti menjadi Sang Pencipta atau Yang Maha Kuasa atau Tuhan?

"Belum. Anda seorang janin. Anda masih tumbuh. Setelah Anda menjalani setiap kehidupan manusia sepanjang masa, Anda akan tumbuh cukup untuk dilahirkan. "

"Jadi seluruh alam semesta," katamu, "hanya saja ..."

"Sebuah telur." Aku menjawab.

***Cerita ini singkat, namun dampaknya besar. "The Egg" banyak dibicarakan dan dibahas. Ia menjadi salah satu karya Andy yang populer. Ceritanya bagi sebagian orang terasa aneh dan janggal. Tak sedikit yang menganggap cerita ini merusak keimanan. Tapi mereka yang berpandangan terbuka lebih berfokus pada makna dan pesan dalam cerita ini.

Aku sendiri merasa cukup terkejut dengan isi cerita "The Egg". Tapi aku kagum dengan pesan dalam cerita ini. Intinya kita diharapkan untuk berperilaku baik kepada semua orang, seperti kita ingin diperlakukan. Ketika kita berlaku baik ke A maka kita seolah-olah berlaku baik kepada diri kita sendiri. Apabila kita ingin menyakiti B maka bayangkanlah kita ingin menyakiti diri sendiri. Menurutku itulah inti cerita tersebut.

Ceritanya singkat, dialognya tajam dan berkesan. Maknanya juga dalam.

Oleh karena kesuksesan cerita pendek ini maka banyak yang mencoba mengadaptasinya dalam sebuah film live action dan animasi. Adaptasi resmi berupa animasi yang diluncurkan oleh kanal Kurzgesagt di YouTube. Animasi yang diluncurkan tahun 2019 ini telah ditonton sebanyak 13 juta kali.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun