Mohon tunggu...
Desy Hani
Desy Hani Mohon Tunggu... Lainnya - Happy reading

Hi, you can call me Desy - The Headliners 2021 - Best in Opinion Kompasiana Awards 2023 - Books Enthusiast - Allahumma Baarik Alaih

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Terlalu Asyik di Dunia Maya? Yuk Puasa Media Sosial

22 Mei 2021   16:46 Diperbarui: 24 Mei 2021   00:51 1233
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi puasa media sosial| Sumber: OcusFocus via Kompas.com

Tidak jarang, seseorang yang mengundurkan dirinya sesaat dari media sosial memutuskan untuk menghapus ataupun mengarsipkan sebagian, hingga seluruh postingan miliknya. 

Bahkan disertai dengan caption yang mendukung pada profil miliknya, seperti "temporarily unavailable". Optional saja, semuanya tergantung dari sang pemilik akun yang ingin berpuasa dari media sosial tersebut. 

Tanda tersebut dimaksudkan bahwa akunnya sedang tidak aktif, mohon untuk tidak menghubunginya di akun tersebut dan jangan dikira sombong bila tidak ada respon dari akun yang bersangkutan.

Langkah selanjutnya adalah dengan menghapus aplikasi media sosial tersebut dari layar gadget. Setelah itu, cobalah dengan menahan diri dengan tidak menyentuh media sosial tersebut. 

Apabila kalian sukses menahan diri dengan tidak berselancar pada media sosial tersebut selama satu bulan, niat kalian untuk berpuasa pada media sosial tersebut bisa terencana dengan baik. 

Kalian sendiri bisa memutuskan mau sampai kapan berhenti sejenak dari media sosial tersebut. Bisa setahun, dua tahun, bahkan seterusnya sampai kalian mampu melakukannya dan memang butuh melakukan hal tersebut.

Cara ini masih terbilang sederhana, karena ada sebagian besar orang yang menutup akun media sosial miliknya di dunia maya, demi fokus dengan cerita hidupnya di dunia nyata. 

Ilustrasi berselancar di media sosial (sumber: blog.sribu.com)
Ilustrasi berselancar di media sosial (sumber: blog.sribu.com)

Lebih menghargai waktu yang ada

Media sosial terkadang menjadikan para penggunanya terlalu asyik dengan teman di dunia maya ketimbang teman di dunia nyata. 

Di saat itulah, terkadang kita sendiri sebagai penggunaannya bisa lupa dengan waktu karena terlalu sibuk berselancar di media sosial. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun