Mohon tunggu...
Erni Purwitosari
Erni Purwitosari Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Pesepeda dan pemotor yang gemar berkain serta berkebaya. Senang wisata alam, sejarah dan budaya serta penyuka kuliner yang khas.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Cara Edukasi Produk Halal kepada Anak-anak

25 Juli 2022   18:20 Diperbarui: 25 Juli 2022   18:26 473
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tanggal 23 Juli merupakan Hari Anak Nasional. Apa nih kegiatan teman-teman dalam memperingati Hari Anak Nasional tersebut?

Saya bersama teman-teman blogger menghadiri acara Talk show Edukasi Halal dan Launching Kompetisi Yel Yel Anak Indonesia Cinta Produk Halal.

Dalam rangka Hari Anak Nasional 2022, Gugus Depan  Kemuning, Daycare Al Hadi dan LPPOM MUI berkolaborasi  mengadakan "Talk Show Edukasi Halal dan Launching Kompetisi Yel Yel Anak Indonesia Cinta Produk Halal" untuk anak usia PAUD.

Acara yang berlangsung di PKBM Negeri 06 tersebut merupakan gagasan dari H. Anifah Qowiyatun (Kepala PAUD dan Daycare Al Hadi) guna mengedukasi anak sejak dini mengenai apa itu produk halal.

Berhubung dunia anak-anak adalah dunia bermain. Maka cara yang disampaikan pun sesuai dengan dunia mereka. Melalui gerak dan lagu berbentuk yel yel.

Acara berlangsung meriah. Ada 7 PAUD yang tampil membawakan yel yel halal. Ketujuh PAUD tersebut adalah Paud Al Hadi, Paud Aulia, Paud Darussalam, Paud An-Nur, Paud Rosalinda, KB Negeri 06, dan Paud Wijaya Kusuma.

Tak hanya itu. Bagi guru pendamping dan peserta yang hadir. Ada talkshow dan tanya jawab mengenai halal. Acara tersebut dipandu langsung oleh Hj. Anifah Qowiyatun dengan narasumber Ir. Hj. Osmena Gunawan (communication Directur) dari LPPOM MUI.

Dokpri
Dokpri

Saya sungguh beruntung bisa hadir dalam acara tersebut. Saya jadi mengetahui bagaimana caranya mewaspadai suatu makanan, minuman atau obat-obatan yang dikonsumsi halal atau tidak.

Selain ada aplikasi khusus dari LPPOM MUI tentang halal, kita bisa mewaspadainya sendiri. Terutama dalam urusan obat untuk penyembuhan penyakit. Selain bertanya langsung apakah yang akan kita beli itu halal atau tidak. Kita juga bisa melihat dari sisi mudaratnya.

Jadi memang semua tergantung pada diri kita sendiri. Bagaimana menyikapinya. Untuk itu kita mesti menanamkan hal tersebut pada anak-anak sejak dini. Inilah salah satu caranya. Mengenalkan tentang produk halal melalui yel yel.

Dokpri
Dokpri
Sebelumnya ada sambutan dari penilik Paud sekembangan Jakarta Barat bapak Warsito. Sekaligus penanda bahwa kompetisi yel yel anak Indonesia cinta produk halal untuk anak usia PAUD se-Indonesia dibuka.

Nah, inilah serangkaian kegiatan yang saya ikuti di Hari Anak Nasional 2022 bersama teman-teman blogger. Teman -teman bisa pantau Instagram LPPOM dan Gugus Kemuning. Semoga bermanfaat. (EP)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun