Mohon tunggu...
Andrian Noor
Andrian Noor Mohon Tunggu... Graphic designer -

Tukang desain online yang suka menulis, illustrasi dan amatir dalam photography. Humoris. https://www.degadoo.weebly.com

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

"A Little Journey, Wonderful Macao"

27 Desember 2017   23:30 Diperbarui: 2 Januari 2018   11:27 427
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Di hari berikutnya kami pergi ke sebuah tempat yang sangat besar dan keren. Namanya Macao Science Center. Wow, di sini kita bisa melewati 14 galeri ilmiah yang bertema antariksa, robot hingga lingkungan. Tidak lupa kami menyempatkan diri ke planetarium di sini, yang terkenal sebagai planetarium 3D beresolusi tertinggi di dunia!

Setelah takjub dengan teknologi, teman kami mengajak merasakan sebagian aktifitas penduduk setempat sembari bermain di taman. Namanya Camoes Garden. Taman dimana orang-orang bermain catur, senam pagi dan anak-anak menikmati di playground ini memiliki sejarah panjang sejak abad 18. Oh sudah sangat tua, tetapi masih indah dan sangat tenang.

Ayah Bunda,
Pada kesempatan berikutnya kami mengunjungi Taipa Village yang terkenal dengan jalan Rua Do Cunha. Tempat mencicipi banyak kuliner terkenal, salah satunya Lord Stow's egg tart. Oh ini sungguh enak, setelah ini aku harus menemukan kelas belajar memasaknya! Berkelana di sekitar sini kami menemukan pemandangan yang menarik, seperti restoran kuno, dinding bangunan yang berhias seni hingga Taipa House Museum. Kami memasuki sebagian dari 5 rumah bergaya Portugis yang dibangun pada tahun 1921 itu.

Tempat lain yang menyajikan bangunan bersejarah yang sangat ingin aku lewati adalah Senado Square. Sebuah alun-alun yang dikelilingi bangunan klasik. Jika Ayah Bunda ke sini, bisa berbelanja sesuatu di puluhan toko bermerek hingga kaki lima loh... Kami beruntung pas berada di sini, karena ada festival yang kadang dihelat.

macao-a-little-magical-journey-03-5a43f450cf01b432e8535862.jpg
macao-a-little-magical-journey-03-5a43f450cf01b432e8535862.jpg

Oh tidak habis-habis rasanya tempat yang indah di sini, it's Wonderful Macao. Akan sangat cukup panjang jika aku menuliskannya untuk kalian. Sebagai saran jika Ayah dan Bunda berlibur ke Macao, cobalah juga mengunjungi Guia Fotress dengan kapel dan mercusuarnya. Tempat yang menjadi titik tertinggi di Macao. Hm, akan ada sedikit mendaki di sini-cukup baik untuk sebuah latihan. Lalu jika kalian kepincut dengan panda, berkelilinglah di area Macao Giant Panda Pavilion yang sangat luas. Dan jika sudah ingin bersantai bisa ke pantai Hac Sa. Atau mau mencoba sensasi berada di kanal Venezia? Ayah dan Bunda bisa menaikinya berdua di The Venetian, itu terlihat so sweet...^^

macao-a-little-magical-journey-04-5a43f433dd0fa82e06581252.jpg
macao-a-little-magical-journey-04-5a43f433dd0fa82e06581252.jpg

Di ujung petualangan, kami memuaskan diri berada di Kids City. Taman bermain indoor yang luas sekali. Wow ada 4 zona utama bermain di sini... yaitu Dream, Exicite, Create dan Explore. Aku juga sempat mencoba fasilitas menggambar, mewarnai, membuat boneka clay hingga origami.


Nah lengkap sudah catatan perjalanan kami di sini. It's Wonderful Macao. It's family-friendly.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun