Mohon tunggu...
Dian Kusumawardani
Dian Kusumawardani Mohon Tunggu... Freelancer - Haloo, saya adalah seorang ibu rumah tangga profesional. Bekerja paruh waktu sebagai pengajar Sosiologi dan Sejarah di BKB Nurul Fikri. Juga suka menulis dan sudah menghasilkan 6 buku antologi dan 1 buku solo. Saya juga seorang konselor laktasi dan blogger.

Home Educator Omah Rame, Pengajar di BKB Nurul Fikri, Konselor Laktasi, Content Creator

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Board Game Hayooo..! Games Lebaran Keluarga untuk Meningkatkan Bonding

9 April 2024   19:04 Diperbarui: 9 April 2024   19:10 613
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Board game HAYOO..! /dokpri

Tak terasa, hari terakhir Ramadan. Besok seluruh umat Islam akan merayakan hari kemenangan. Hari raya lebaran. Lebaran identik dengan berkumpul bersama anggota keluarga. Banyak acara seru yang bisa dilakukan saat berkumpul bersama, salah satunya bermain games lebaran keluarga. 

Manfaat Bermain Board Game Bersama Keluarga

Ada banyak hal yang menyenangkan untuk dilakukan bersama keluarga. Salah satunya adalah bermain board game. 

Board game atau papan permainan adalah jenis permainan yang dimainkan di atas papan dengan berbagai komponen seperti kartu, dadu atau pion. Terkadang, untuk memenangkan sebuah permainan kita perlu mengandalkan faktor keberuntungan.

Board game telah ada sejak zaman kuno dan memiliki berbagai jenis dan tingkat kesulitan tersendiri, mulai dari permainan yang sederhana hingga yang sangat rumit. Bermain board game adalah cara yang menyenangkan untuk menghabiskan waktu dengan keluarga dan teman-teman. Selain memberikan kesenangan, bermain board game juga memberikan manfaat, seperti : 


Memunculkan perasaan bahagia

Bermain adalah hal yang menyenangkan, termasuk saat bermain board game. Sensasi kemenangan, pencapaian dan kesenangan dalam bermain game dapat memberikan dorongan emosional yang positif. Ini membantu mengurangi stres, meningkatkan mood dan membuat kita merasa lebih bahagia. 

Meningkatkan bonding

Bermain board game bersama keluarga bisa meningkatkan bonding. Menghabiskan waktu bermain bersama keluarga mampu mempererat hubungan.

Saat bermain bersama, kita dapat berbicara, tertawa dan berbagi pengalaman dengan orang-orang yang kita cintai.

Meningkatkan keterampilan sosial

Bermain board game juga mengajarkan keterampilan berinteraksi dengan orang lain. Kita harus belajar untuk berkomunikasi, bekerja sama dan menghargai pendapat orang lain. Ini adalah pelajaran berharga untuk anak-anak dan dewasa dalam mengembangkan keterampilan sosial.

Mengukir kenangan

Bermain board game bersama anggota keluarga tentu menjadi pengalaman yang menyenangkan. Menjadi kenangan manis yang akan selalu diingat oleh anak. 

Bermain Board Game Saat Lebaran

Main board game | dokpri
Main board game | dokpri

Lebaran menjadi momen yang tepat untuk bermain bersama anggota keluarga. Saat lebaran, semua anggota keluarga biasanya berkumpul bersama. Akan menyenangkan jika mengisi lebaran dengan bermain board game. 

Ada satu board game yang biasa saya dan anak-anak mainkan saat lebaran. Namanya board game HAYOOO..!

Board game ini diproduksi oleh Padepokan Margosari. Board game ini dirancang khusus untuk membangun keluarga menjadi tim yang unggul. Menjadi sebuah A Home Team. 

Dasar dari membangun keluarga menjadi tim yang unggul tentu dimulai dari saling mengenal dan memahami setiap anggota keluarga. Saling mengenal sifat dan karakternya, hal-hal yang disukai, hal-hal yang tidak disukai, apa yang membuat bahagia, apa yang membuat sedih, dan lain-lain. 

Board game HAYOOO..! didesain agar setiap anggota keluarga dapat saling mengenal. Mulai dari hal-hal kecil, kebiasaan-kebiasaan, dan kesenangannya, kemudian meningkat ke aspek-aspek yang lebih serius seperti sifat dan karakter. 

Cara bermain | Padepokan Margosari
Cara bermain | Padepokan Margosari

Cara bermain | dokpri
Cara bermain | dokpri

Cara bermainnya juga mudah. Setiap pemain menggunakan bandana yang fungsinya sebagai pion. Kemudian mengambil kartu secara bergantian. Pertanyaan pada kartu lah yang mencoba membantu setiap pemain untuk saling mengenal. 

Seru main board game | dokpri
Seru main board game | dokpri

Pertanyaannya dimulai dari hal-hal ringan seperti musik favorit, makananan kesukaan, hingga yang mendalam seperti sifat dan karakter. 

Sangat seru bermain board game HAYOO..! saat lebaran. Pasti menjadi hal yang menyenangkan. Bisa berkumpul dan bermain bersama keluarga, sekaligus mempererat hubungan. 

Lebaran tak diisi dengan saling bermaaf-maafan saja. Namun juga bisa diisi dengan berbagi kebahagiaan melalui bermain bersama. 

#RamadanBercerita2024

#RamadanBercerita2024Hari30

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun