Mohon tunggu...
Dedy Padang
Dedy Padang Mohon Tunggu... Petani - Orang Biasa

Sedang berjuang menjadikan kegiatan menulis sebagai sarana yang sangat baik untuk menenangkan diri dan tidak tertutup kemungkinan orang lain pula.

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Berdoa di Senja Hari

27 Maret 2022   18:43 Diperbarui: 27 Maret 2022   18:46 142
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mengambil gambar adalah cara mengurangi rasa lelah setelah bekerja seharian (dok.pri) 

Tidak terasa waktu kini sudah senja. Pagi tadi, ada rasa cemas yang luar biasa. Siang tadi, rasa cemas itu hilang, namun beban terasa meningkat. Akhirnya, senja pun tiba dengan seluruh lelah yang ada, entah itu tentang pikiran pun tentang tenaga ragawi. 

Di alun-alun kota, sengaja diri ini parkir, sekalipun perjalanan pulang belum setengahnya tercapai. Namun hati dan pikiran sudah mendesak untuk berhenti sejenak. 

Terdengar suara merdu dari Masjid. Sekalipun aku bukan seorang Muslim, namun nada itu serasa doa di batinku.

Akhirnya ku coba pejamkan mata. Kuingat kembali perjalanan atau lebih tepatnya perjuangan hidupku sejak pagi tadi. Tiba-tiba hati ini menyerukan nama Tuhan. Nadanya penuh kepasrahan yang dibalut dengan pengharapan. 

Karena merasa nyaman, kubiarkan suasana itu menyelimuti batinku. Sungguh, aku memang sangat membutuhkannya. 

Dalam suasana itu, terlintas kembali pikiran yang mengatakan bahwasanya saya harus pulang. Perjalanan masih panjang. Dan aku pun turut atasnya. 

Meski demikian, suasana itu tidak lenyap dari diriku. Motor ku terasa sangat enteng. Pundak ku, dengan segala peralatannya, tidak lagi terasa membebani. Akhirnya aku pun melaju dengan penuh keyakinan diri, kalau Tuhan masih besertaku. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun