Mohon tunggu...
Ahmad Dandi Kurniawan
Ahmad Dandi Kurniawan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Olahraga

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa Untag Surabaya Melaksanakan Kegiatan KKN Mandiri Mengatasi Problematika di Pasar Tradisional Desa Sukodono

30 Juni 2022   17:00 Diperbarui: 30 Juni 2022   19:47 381
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gresik, 19 Juni 2022, Ahmad Dandi Kurniawan salah satu mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis yang telah menyelesaikan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Sukodono Kecamatan Panceng Kabupaten Gresik.

Dengan dosen pembimbing lapangan oleh Akta Ririn Aristawati, S.Psi., M.Psi.Psikolog. Kegiatan ini sehubungan dengan era Pandemi Covid-19 ini maka KKN dilaksanakan secara Mandiri di domisili tempat tinggal masing-masing. 

Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) berlokasi di Desa Sukodono Kecamatan Panceng Kabupaten Gresik. Desa Sukodono merupakan sebuah desa yang sebagian besar masyarakatnya berprofesi sebagai petani dan pedagang, yang Sebagian besar masih kurang tentang menyuplai, mengemas, dan pemasaran produk yang menarik. 

Keterbatasan beberapa kemampuan masyarakat merupakan permasalahan sangat krusial yang terjadi di lingkungan, terutama masalah tuntutan hidup antara kebutuhan dengan masih rendahnya kemampuan dan kecakapan yang dimiliki.

Dokpri
Dokpri

Kuliah Kerja nyata (KKN) Universitas 17 Agustus Surabaya 1945 merupakan salah satu Implikasi dari Tri Dharma perguruan Tinggi yaitu pengapdian masyarakat. KKN bagi mahasiswa diharapkan dapat menjadi suatu pengalaman belajar yang baru untuk menambah pengetahuan, kemampuan, dan kesadaran hidup masyarakat. Bagi masyarakat sasaran kehadiran mahasiswa diharapkan mampu memberian inovasi baru.

Desa Sukodono merupakan desa yang terletak di kecamatan Panceng Kabupaten Gresik. Salah satu kekhasan desa ini adanya hasil pangan melimpah, karena sebagian lahan dari desa ini adalah persawahan. Melihat sebagian besar masyarakat yang berprofesi sebagai petani dan pedagang yang bertumpu pada hasil panen yang kadang stabil dan tidak stabil. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat beberapa masyarakat yang kurang sejahtera dan kurangnya akan informasi modern.

Koordinasi Setelah menyusun program kerja, penulis melakukan koordinasi dengan kepala desa dan perangkat lainnya untuk diizinkan melakukan Kegiatan KKN di tempat tersebut setelah memperoleh perizinan kemudian melakukan kunjungan kepada warga untuk memberitahukan akan diadakan kegiatan sosialisasi bersama untuk memberi pengetahuan baru tentang pemasaran dan suplai produk kepada para kelompok dagang.

#UntagSurabaya #KitaUntagSurabaya #UntukIndonesia #UntagSurabayaKeren #EcoCampus #KampusKompeten

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun