Mohon tunggu...
Credentia Gisela
Credentia Gisela Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi

Sedang berada di semester tujuh dan sedang mencoba untuk tetap produktif. Sambil diikuti, sambil dilihat kontennya.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Manfaat Multiplatform pada Jurnalisme Multimedia

25 Oktober 2021   15:59 Diperbarui: 26 Oktober 2021   13:20 1193
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tak hanya itu, jurnalisme multimedia juga mengedepankan konsep interaktivitas dan hypertextual. Interaktivitas yang dimaksud adalah bagaimana mendapatkan tanggapan dari pembaca, sehingga ada unsur timbal balik di dalamnya. Saat ini banyak ditemukan portal berita online yang memberikan fitur kolom komentar sehingga pembaca dapat mengurai gagasan mereka terhadap berita yang diterima.

Fitur hypertextual memudahkan baik dari penulis berita maupun pembaca untuk terarah pada berita-berita lainnya. Dalam sebuah tulisan, hypertext atau hyperlink dicantumkan pada satu kata atau kalimat dan secara otomatis terhubung pada tautan lain. Bagi penulis, hypertext mempermudah mereka untuk menunjukkan referensi berita senada kepada pembaca. Bagi pembaca, hypertext membantu menambah informasi tanpa harus ribet mencari sumber baru lagi.

Jurnalisme Multimedia di Indonesia

Mari kita intip implementasi jurnalisme multimedia di Indonesia. Silakan klik tautan berikut ini detikNews - Berita hari ini di Indonesia dan Internasional (detikNews merupakan salah satu sub-berita dari detikcom). Tautan barusan juga menjadi contoh hypertext dalam jurnalisme multimedia, karena platform yang Anda gunakan saat ini (Kompasiana) juga merupakan platform jurnalisme online.

Gambar 1. Laman Utama detikNews. (dokpri)
Gambar 1. Laman Utama detikNews. (dokpri)

Setelah membuka link di atas, akan muncul laman pertama seperti ini (Gambar 1). Pada kotak biru, terdapat Infografis, Foto, dan Video. Apabila opsi tersebut dipilih, maka akan muncul berita-berita yang secara spesifik berwujud infografis, foto, maupun video.

Lanjut ke tautan salah satu berita dari detikNews (Mayat Pria Terbungkus Kain Ditemukan di BKT Cilincing, Diduga Dibunuh (detik.com)). Halaman yang muncul akan seperti Gambar 2. Sebelum masuk ke tulisan, pembaca disajikan sebuah foto ilustrasi pendukung berita.

Gambar 2. Contoh Foto pada Halaman Berita (Dokpri)
Gambar 2. Contoh Foto pada Halaman Berita (Dokpri)

Apabila di-scroll ke bawah, muncul dua video yang sebenarnya tidak ada korelasinya dengan berita yang diunggah, namun menjadi pendukung bagi media berita tersebut untuk mengarahkan pembaca berita yang lain (Gambar 3 dan 4).

Gambar 3. Contoh Video pada Halaman Berita (1) / dokpri
Gambar 3. Contoh Video pada Halaman Berita (1) / dokpri

Gambar 4. Contoh Video pada Halaman Berita (2) / dokpri
Gambar 4. Contoh Video pada Halaman Berita (2) / dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun