Salah satu keunggulan terbesar buku ini adalah detailnya yang luar biasa. John berhasil menggambarkan kehidupan di Korea Utara, dari kamp konsentrasi hingga pasar gelap, dengan begitu detil. Fakta-fakta yang dicantumkan membuat pembaca merasa benar-benar berada di sana. Hal ini tidak mengherankan karena John pernah berkunjung ke negara tersebut. Selain itu, beberapa kejadian dalam buku ini juga merupakan pengalaman dari para pencari suaka yang berhasil melarikan diri dari negara tersebut.
Karakter-karakter di buku ini tidak sekadar "baik" atau "jahat." Mereka memiliki motivasi, ketakutan, dan dilema moral yang membuat pembaca mudah untuk berempati.
Meskipun buku ini sangat seru, tetapi ada beberapa hal yang menurut saya menjadi kekurangan minor. Hal pertama adalah penokohan Jenna Williams, terutama perubahan dari seorang dosen menjadi agen CIA yang dianggap mumpuni. Namun secara umum, segala pelatihan yang dihadapi terasa useless, bahkan sepanjang cerita kemampuan Jenna sebagai seorang dosen dan pengamat Asia Timurlah yang lebih berperan. Namun, meskipun menjadi kekurangan, hal ini juga menunjukkan bahwa tokoh Jenna manusiawi sekali. Mengubah seorang akademisi menjadi "Bond Girl" tentulah sulit dilakukan. Selain itu, buku ini terlalu banyak membahas detil kejadian buruk yang terjadi di Korea Utara, sehingga alur utama menjadi samar. Akhirnya endingnya terasa sangat menggantung dan dipaksakan terutama pada Jenna dan adiknya. Nasib akhir Sang-ho dan Nyonya Moon malah bisa mencapai closure. Â Â
Namun, hal-hal diatas merupakan kekurangan yang minor, secara umum novel ini lebih dari sekadar cerita aksi. Ini adalah thriller geopolitik yang cerdas, yang memadukan ketegangan spionase dengan realitas keras dari sebuah negara otoriter dan tertutup dari mata dunia.
"Star of the North" adalah bacaan wajib bagi penggemar genre thriller dan misteri yang ingin merasakan sensasi yang berbeda. Buku ini merupakan jendela yang membuka wawasan tentang kehidupan di balik tirai yang jarang terekspos, mengingatkan kita betapa berharganya kebebasan yang kita miliki di negara ini.
Jika kamu tertarik dan ingin membaca buku ini, buku ini dapat kamu beli di SINI
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI