Mohon tunggu...
Claudia Magany
Claudia Magany Mohon Tunggu... Lainnya - Freelance

Mantan lifter putri pertama Indonesia, merantau di Italia +15 tahun, pengamat yang suka seni dan kreatif!

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur Pilihan

Rukit Meroket dengan Tempe

6 Juni 2021   08:00 Diperbarui: 6 Juni 2021   09:53 775
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kalau Italia diumpamakan sebagai tubuh manusia, wilayah Emilia Romagna adalah bagian perut manusia sebab regione ini terkenal sebagai penghasil aneka makanan khas Italia yang mendunia, termasuk keju parmiggiano Reggiano. 

Sebagai warga di wilayah ini, Rukit terinspirasi untuk membuat tempe varian baru dengan rasa Italia. Mudah-mudahan dalam waktu dekat, para pencinta tempe bisa melihat dan membeli produk ini di pasaran dengan nama Tempeh Parmiggiano Reggiano d.o.p.

Tentunya masih butuh waktu untuk proses birokrasi, sebab urusan perizinan reguler di sini cukup pelik. Namun tekad dan kerinduan Rukit bersama istri telah bulat ingin mengupayakan tempe produk mereka bisa masuk ke toko-toko Asia yang menyebar di seluruh Italia dan Eropa.

Saat ini mereka juga sudah membuat tahu, namun masih terbatas untuk konsumsi sendiri. Sama halnya dengan tempe yang melalui proses panjang try and error, produksi tahu pun harus melalui proses eksperimen dan bertahap.

Menjaga nama yang sudah meroket, Rukit tidak mau sembarangan memproduksi tahu, apalagi melempar ke pasar. Jika kualitas sudah benar-benar sempurna, mungkin pada masa mendatang, tahu akan berdampingan dengan tempe. 

Untuk merealisasikan mimpinya, Rukit juga sudah menyiapkan desain untuk logo bergambar tempe dengan latar daun pisang bertuliskan "Nusantara". Ia ingin nama "Nusantara" mendunia sebagai negeri dengan peradaban besar yang melahirkan dan memperkenalkan tempe.


Pada akhirnya, hasrat dan jerit perut Rukit yang meneriakkan tempe bisa terwujud bukan hanya untuk dirinya sendiri, melainkan untuk memenuhi kerinduan banyak orang di Italia dan Eropa. 

Tempe, tahu, oncom, kecap dan tauco adalah hasil olahan kedelai yang kerap hadir di meja makan sebagai pelengkap makanan favorit orang Indonesia. 

Semoga usaha dan kerja keras Rukit sebagai pengusaha tempe dan inovator tempe keju, bisa terus meroket dan merambah juga ke produk olahan kedelai lainnya. 

Sebagai perantau di Italia, mimpi dan cita-cita Rukit untuk mempopulerkan tempe menjadi makanan favorit internasional kiranya boleh menjadi kenyataan.

Selamat merayakan hari tempe nasional. Selamat menikmati tempe.

*Hasil wawancara dengan Masjuddin Rukit yang dilakukan awal Maret 2021 untuk salah satu website lokal Indonesiani in italia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun