Mohon tunggu...
M Chozin Amirullah
M Chozin Amirullah Mohon Tunggu... Relawan - Blogger partikelir

Antusias pada perubahan sosial, aktif dalam gerakan mewujudkannya. Menghargai budaya sebagai bunga terindah peradaban. Memandang politik bukan sebagai tujuan namun jalan mewujudkan keadilan sosial. Tak rutin menulis namun menjadikannya sebagai olah spiritual dan katarsis. Selalu terpesona dengan keindahan yang berasal dari dalam. Ketua Gerakan Turuntangan, Mengajak anak muda jangan hanya urun angan tetapi lebih bauk turun tangan. Kenal lebih lanjut di instagram: chozin.id | facebook: fb.com/chozin.id | twitter: chozin_id | Web: www.chozin.id

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Ketua Turun Tangan Berbagi Tips Pencegahan Pelecehan Seksual terhadap Anak-anak

18 Desember 2021   16:53 Diperbarui: 18 Desember 2021   17:53 216
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ketua Gerakan Turuntangan, M Chozin Amirullah. Foto : Barisan.co/Anatasia Wahyudi

Maraknya kasus pelecehan seksual belakangan ini, seperti kasus predator seks Herry Wirawan di Bandung membuat geram banyak pihak. Salah satu pihak yang geram itu adalah Ketua Turun Tangan, Muhammad Chozin Amirullah.

Chozin bersama isterinya mengaku merasa geram sekaligus khawatir membayangkan kejadian itu. Terlebih, diketahui dia memiliki 3 orang putri yang masih anak-anak. Ia dan isterinya mendiskusikan para pelaku kejahatan seksual bisa menggunakan kedok apa pun dalam menjalankan aksinya, seperti agama, pekerjaan, dan lain-lain. Sehingga, baginya, para orang tua harus berhati-hati.

"Terutama kepada orang tua, lebih baik protektif dari awal, ajari anak-anak untuk tidak mudah percaya kepada orang yang belum kenal atau orang dekat sekali pun ketika meminta sesuatu yang tidak masuk akal. Dan biasakan anak-anak kita itu untuk kritis, untuk bertanya ketika ada yang ngajak ini, ngajak itu, jangan langsung mau begitu," kata Chozin kepada Barisan.co, Jumat (18/12/2021).

Chozin mengungkapkan untuk langkah pencegahan yang ia dan isterinya lakukan untuk melindungi putri-putrinya. Pertama, mengajari bergaul agar ketika anak mulai berinteraksi dengan masyarakat luas tidak kaget dengan fenomena yang bisa saja terjadi.

Tinggal di cluster perumahan, tak jarang warganya ada yang cenderung individualis. Maka itu, Chozin mendirikan rumah tahfidz agar ada interaksi antar anak-anak di sekitar kompleks perumahannya.

Menurutnya, ketika adanya interaksi dan saling mengenal satu sama lain, maka mereka akan saling melindungi satu sama lain. Ini juga menjadi salah satu langkah pencegahan bagi anak-anak dari predator seks.

"Sehingga kalau ada apa-apa dibantu diamankan karena saling mengenal," tuturnya.

Kemudian, lanjut Chozin, anak pertama dan keduanya diberikan pelajaran bela diri, sehingga jika ada kejadian yang tak diinginkan, keduanya dapat membela dirinya sendiri.

Ketiga, dia juga membekali buku bacaan sebagai referensi dan juga memberikan penjelasan pada anak-anaknya apabila menonton tayangan di TV agar paham dan kelak tidak gagap dengan konten yang ditayangkan.

Terakhir, sejak dini, Chozin dan isterinya juga memberikan memberikan penjelasan yang mengarah ke pelecehan seksual agar mereka paham bahwa kekerasan itu tidak selalu mengarah ke fisik saja.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun