Mohon tunggu...
Yos Mo
Yos Mo Mohon Tunggu... Wiraswasta - Sports, Music, Technology Expert

pemerhati olahraga dan musik lagi getol melihat pertandingan surfing dan bulu tangkis very welcome to contact me at bolafanatik(at)gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Kilas Jejak Prestasi Petenis Indonesia di Wimbledon

12 Juli 2023   06:32 Diperbarui: 12 Juli 2023   17:24 1087
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Liep Tjiauw Tan menuai kemenangan di babak pertama Wimbledon 1953. Menang 6-4, 5-7, 1-6, 6-3, 6-2, atas petenis Sri Lanka, Douglas Herman Scharenguivel.

Pada babak kedua, Little Tan tak kuasa menghadapi petenis top dunia asal Belgia, Philippe Washer. Liep Tjiauw Tan kalah 0-6, 3-6, 3-6.

Liep Tjiauw Tan/ foto dokumentasi August Ferry Raturandang
Liep Tjiauw Tan/ foto dokumentasi August Ferry Raturandang

Little Tan kemudian tampil di babak pertama Wimbledon 1955. Sayangnya langsung kalah 2-6, 5-7, 6-4, 2-6, melawan pemain Austria, Hans Riedl.

Petenis asal Bandung, Ketje Soedarsono, tampil di babak pertama kualifikasi tunggal putra Wimbledon 1955. Namun, Ketje langsung kalah 4-6, 0-6, 4-6, melawan pemain tuan rumah, Eddie Ford.

Ketje Soedarsono berduet pula dengan Liep Tjiauw Tan di Wimbledon 1955. Tapi mereka langsung kalah di pertandingan ketuga kualifikasi ganda putra. 


Ketje/Tan di babak kualifikasi sempat menang lawan Geoff Emmett/JS Ross dan Gordon Mudge/PT Vercueil. Lalu kalah oleh Reg Kaley/Francis Wallis.

Ada empat petenis tunggal putra Indonesia lainnya yang pernah tampil dalam pertandingan kualifikasi Wimbledon, namun gagal melangkah ke babak utama. 

Sutarjo Sugiarto memenangkan pertandingan babak pertama kualifikasi Wimbledon tahun 1970. 

Tiga tahun sebelumnya Sutarjo Sugiarto kalah lawan petenis Jamaika, Lance Lumsden, di babak pertama kualifikasi Wimbledon.

Sutarjo Sugiarto mengalahkan petenis tuan rumah Inggris, Geoffrey Bluett, dalam pertarungan lima set yang berkedudukan 6-8, 2-6, 6-2 6-3, 6-0.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun