Mohon tunggu...
Candra Permadi
Candra Permadi Mohon Tunggu... Penerjemah - r/n

r/n

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Jadwal Menantang Los Angeles Lakers

8 Desember 2019   01:00 Diperbarui: 8 Desember 2019   10:21 74
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Roster Lakers (youtube ball movement)

Kebetulan Clippers dikenal sebagai tim yang jago mendapatkan pemain atau aset bagus yang mungkin nyaris sulit didapatkan tim lain, karena mereka rela mengorbankan aset terbaik demi mendapatkan hasil yang lebih baik. 

Kebetulan Harrell meski nyaris tidak terhentikan di bawah jaring, selalu kesulitan jika diapit lebih dari satu raksasa di bawah jaring layaknya tadi pagi. Kebetulan Jrue Holiday yang kontraknya masih tersisa tiga musim difavoritkan fans mengisi kekurangan Clippers di posisi playmaker.

sportac.com
sportac.com
Saya juga nggak terkejut kalau opa Jerry West memainkan buah caturnya untuk mendatangkan Steven Adams, big man Oklahoma City Thunder yang tinggi, kuat, kokoh dan bertenaga, 

Ia berpeluang pindah tim apabila jelang playoff, timnya kesulitan bersaing dengan tim delapan besar lain, meskipun mungkin pelatih Doc Rivers lebih suka tipe Marc Gasol atau Brooks Lopez yang jago tembak.

sportac.com
sportac.com
Terlepas dari potensi Clippers dan tim-tim lain yang bisa menyulitkan Lakers, buat saya, Timberwolves dan Miami Heat tetaplah punya motivasi ekstra. 

Wolves ingin merebut kembali posisi mereka di posisi delapan besar serta Miami Heat yang ingin membuktikan kualitasnya di kandang sendiri.  Saya juga nggak heran Lakers bisa kesulitan atau bahkan kalah menghadapi Bucks atau Timberwolves yang gaya bermainnya teruji menyulitkan Lakers.

Tanpa bermaksud mengecilkan peluang Atlanta Hawks, Denver Nuggets, atau Phoenix Suns yang amat sangat-sangat bisa menyulitkan atau bahkan  mengalahkan Lakers, ketiganya termasuk tim yang kesulitan menghadapi big man paten. 

Terlebih penampilan Suns belakangan sedikit menurun begitu center mereka, Aron Baynes, kerap absen karena cedera. Untung saja, saat menghadapi Lakers, Deandre Ayton sudah terbebas dari suspensi karena tidak lolos tes doping. Setidaknya, mereka jadi punya dua big man paten, terlebih kalau Baynes sudah pulih.

Nuggets di sisi lain, seperti juga musim-musim sebelumnya, juga selalu kesulitan menghadapi tim-tim yang mengandalkan para raksasa. Nuggets masih punya peluang tampil bagus andaikata Nikola Jokic kembali ke permainan terbaiknya.

Peluang tim-tim lain menghadapi Lakers makin terbuka karena tiap tim punya kesempatan menukar pemainnya dengan pemain tim lain mulai 15 desember ini, terutama pemain yang dikontrak awal musim ini. 

Kebetulan, musim ini, semua tim NBA nyaris belum aktif di bursa pertukaran pemain karena nyaris semua tim NBA punya komposisi yang lebih baru dibanding musim-musim sebelumnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun