Mohon tunggu...
camelia nova
camelia nova Mohon Tunggu... Guru - bismillah untuk memulai apapun

allah bless us

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Cakupan Bahasa Arab dan Ruang Lingkupnya

4 Mei 2021   22:07 Diperbarui: 4 Mei 2021   22:23 2138
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

        BAHASA ARAB TEMATIK : CAKUPAN BAHASA ARAB DAN RUANG LINGKUPNYA 

CAMELIA NOVA (41182911190115)

FAKULTAS AGAMA ISLAM 

PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

UNIVERSITAS ISLAM 45 BEKASI

 

Abstrak 

                Sebagai makhluk yang sosial kita tentu membutuhkan satu dengan yang lainnya, salah satu cara untuk kita membangun suatu keharmonisan dan ukhwah adalah dengan Bahasa. Bahasa juga sebagai alat untuk komunikasi yang mudah dipahami dengan sesama, tidak hanya Bahasa yang ada dinegara kita saja yang bisa ditemui, tetapi sekarang kita bisa menggunakan Bahasa negara lain untuk berkomunikasi dengan orang yang sepaham Bahasa tersebut.

                Salah satu Bahasa internasional adalah Bahasa Arab yang sekarang sudah kita bisa temukan tidak hanya dinegara Arab saja, selain Bahasa yang digunakan pada Al-Quran tetapi Bahasa ini juga Bahasa yang identik dengan yang dipakai umat Islam, seperti dalam kitab-kitab dan pelajaran yang lainnya. Oleh karna itu untuk kita dapat mengetahui lebih luas kita harus mengenal dasar-dasar Bahasa Arab dan ruang lingkupnya agar mudah untuk mempelajarinya. 

KATA KUNCI : MAKNA BAHASA 

 Pendahuluan 

            Bahasa Arab adalah Bahasa yang digunakan oleh masyarakat Arab untuk berkomunikasi, tetapi seiiring berkembangannya jaman Bahasa Arab banyak dipelajari dan digunakan oleh banyak orang untuk berkomunikasi juga dengan sesama yang paham Bahasa arab sebagai salah satu bahasa Al-Quran maka banyak juga orang yang ingin menpelajari bahasa Arab, agar mudah untuk mempelajari Al-Quran. Diindonesia sendirinya biasanya sering ditemukan dipesantren karna indentik dengan pengajaran agama, tetapi saat ini bisa ditemukan ditempat kursus  dan internet untuk mempelajarinya.

 

Pembahasan 

 

Cakupan dan ruang lingkup Bahasa Arab

Bahasa arab merupakan salah satu Bahasa yang digunakan didunia sebagai Bahasa komunikasi. Bahasa Arab telah mengalami perkembangan sosial masyarakat dan menjadi ilmu pengetahuan. Selain itu Bahasa Arab merupakan sebuah hasil kebudayaan didalam suatu daerah. Kita sering mendengar disetiap tempat mempunyai perbedaa-perbedaaan yang terlihat seperti budaya, adat, kebiasaan dan salah satu adalah Bahasa. karna biasanya didalam sebuah suku mempunyai Bahasa yang berbeda-beda.  Banyak fungsi dan kegunaaan kita berbahasa, selain untuk alat berkomunikasi Bahasa juga untuk menyatakan ekpresi diri, artinya dengan Bahasa kita bisa mengekpresikan yang ada dipikiran kita untuk memperindah komunikasi dengan orang lain.

Seiring perkembangan zaman manusia berlomba-lomba untuk mengatahui Bahasa,  salah satunya adalah Bahasa Arab, Bahasa Arab ini banyak berkembang tidak hanya di Arab saja tetapi di negara- negara lain juga dipelajari, selain Bahasa yang gunakan dalam Al-Quran, Bahasa Arab juga Bahasa komunikasi umum yang digunakan oleh sebagian orang.

            Pelajaran Bahasa Arab selalu terikat dan saling menunjang dengan pelajaran agama Islam lainnya, karna biasanya pembelajaran Bahasa Arab ini membantu memudahkan pembelajaran kitab-kitab dan ilmu Al-Quran. Diharapkan siswa dapat berkomunikasi serta memahami bacaan-bacaan dalam Bahasa Arab secara sederhana dengan pembelajaran yang dilakukan secara bertahap. Selain itu juga pembelajaran Bahasa Arab adalah untuk mengetahui kemahiran dalam memahami susunan kalimat nahwu dan shorof, kosakata Bahasa Arab dalam lain-lainnya.

Karakteristik cakupan Bahasa Arab

            Bahasa Arab mempunyai karakteristik yang berbeda karna Bahasa Arab ini mempunyai ciri khasnya, yaitu sebagai berikut;

1.       Bahasa Istiqaqiyah yaitu Bahasa morfologis maksudnya adalah pembentukan kata-kata baru dari akar kata, contohnya dengan menambahkan satu atau dua huruf pada sebuah kata kerja yang dikenal dengan fi'il tsulasi mazid.

2.     Kata-katanya biasanya disusun berdasarkan konsep dasar, kata kerja biasa tersusun dari tiga atau empat konsonan huruf misalnya K-B-T (kataba= yang artinya dia menulis), lalu kata kerjapun masih bisa diubah-ubah seperti kata kerja pada bahasa lainnya.

     Dalam Bahasa Arab ini kita menemukan pembelajaran bagaimana kita mengenal Bahasa Arab agar berbicara dan memahami kaidahnya. Bahasa Arab mempunyai cabang ilmu yang jumlahnya cukup banyak, ada ilmu nahwu, ilmu shorof, ilmu balagoh dan ilmu-ilmu yang lainnya, untuk mempelajari dasarnya biasanya kita mempelajari ketiga ilmu tersebut dahulu untuk mengetahui aturan yang tepat dalam penulisan dan pengucapan Bahasa Arab. Berikut ini penjelasannya;

1.   Ilmu Shorof

Shorof berarti berubah, perubahan, pergantian. Namun secara garis besar shorof adalah suatu ilmu yang mengkaji perubahan bentuk kata Bahasa Arab. Namun maksud dari perubahan disini adalah perubahan yang tidak disebabkan perubahan modus maupun waktu yang mengikat kata tersebut atau yang dimaksud adalah makna dari I'rab. Tetapi kata itu sendiri yang menghendaki berubah agar melahirkan arti yang berbeda.

            Ilmu shoroh ini juga tidak hanya mengkaji perubahan kata tapi juga mengkaji cara-cara dalam mengubah kata agar maknanya berbeda. Dalam ilmu Shorof juga ada yang ragam istilah dalam defleksi yaitu;

1.      Fiil Madi adalah kata kerja yang berarti sudah dilakukan contohnya nasoro (telah menolong)

2.      Fiil Mudarik adalah kata kerja yang berarti sedang atau akan dilakukan. Contohnya yansuru ( sedang menolong)

3.      Fiil Amar adalah kata kerja yang berarti suruhan atau perintahan untuk dilakukan. Contohnya unsur ( tolonglah )

4.      Fiil Nahi adalah kata kerja yang berate suruhan atau perintah untuk tidak melakukannya atau larangan. Contohnya latansur ( janganlah kamu LK menolong)

5.      Masdar adalah kata benda yang maknanya menunjukan pada suatu peristiwa, kejadian.

 Dalam ilmu shorof fi'il (kata kerja) terbagi kedalam beberapa jenis, ada yang Tsulatsiy ( bangsa tiga huruf) dan ada yang Ruba'iy ( bangsa empat huruf ) masing-masing keduanya ada yang mujarrad atau ada yang Mazid, dan tiap-tiap semuanya ada yang salim atau ada yang ghairu salim. Salim maksudnya adalah kalimat yang huruf-huruf aslinya yang terdiri dari fa'fi'il, Ain Fi'il, dan Lam Fi'il, selamat dari huruf-huruf 'lllat, Hamzah, dan Tadh`if. 

2.   Ilmu Nahwu

Ilmu nahwu adalah salah satu cabang ilmu dalam Bahasa Arab yang digunakan untuk mengetahui hukum akhir suatu kata, atau juga bisa dikatakan ilmu nahwu adalah kumpulan beberapa kaidah Bahasa Arab yang berfungsi untuk mengetahui bentuk kata serta keadaan-keadaannya Ketika masih dalam keadaaan satu kata (mufrad) atau Ketika sudah tersusun (murakkab). Ilmu nahwu dan ilmu shorof merupakan satu pembahasan yang tidak dapat dipisahkan, karna ilmu shorof dan ilmu nahwu merupakan pembahasan mengenai bentuk pada suatu kata Ketika dalam keadaanya masih satu kata (mufrad).

Dalam Bahasa Arab satu kata disebut dengan kalimah, yaitu suatu lafadz yang mempunyaai arti atau menunjukan arti tertentu. Lalu ada juga yang dinamakan dengan susunan kata atau murakkab, yang berarti susunan dua kalimat atau lebih karena didalamnya terdapat faidah yang dimaksudkan. Apabila suatu kalimat tersusun dalam sebuah kata yang sempurna atau didalam kaidah nahwu sudah tepat dan memberikan pengertian maka hukum dalam kalimat tersebut sudah sesuai dengan kaidah yang baik. Atau jika kalimat yang sudah sempurna maka disebut juga dengan kalam atau jumlah. Kalimat-kalimat Bahasa Arab terdapat tiga dalam ilmu nahwu yaitu ada kalimat fi'il ( kata kerja), kalimat isim ( kata benda ) dan kalimat harf ( kata tugas).

3.   Ilmu Balagoh

Balagoh adalah salah satu  ilmu dalam Bahasa Arab atau sering dikenal dengan berkembangan sastra Arab. Ilmu balagoh adalah suatu ilmu yang membahas tentang hubungan dengan masalah kalimat, untuk menentukan diksi atau memilih kata yang sesuai dengan tata Bahasa yang indah. Adapun objek kajian dalam ilmu bagalagoh ini ada tiga, yaitu;

1.      Ilmu Bayan. Bayan adalah terang atau jelas, sedangkan menurut istilah adalah suatu unsur ilmu yang menjelaskan tentang cara-cara atau metode dalam menyampaikan sebuah ide, gagasan, atau ungkapan.

2.      Ilmu Ma'aniy. Ma'aniy adalah "arti" atau "makna". Ilmu ma'aniy adalah sebagai menyampaikan ungkapan sesuatu atau gambaran dari pikiran. Yang mengembangkan ilmu ma'aniy adalah Abd al-Qahir al-Jurzanji, dengan memfokuskan kalimat-kalimat dalam Bahasa Arab.

3.      Ilmu Badii' yaitu sesuatu yang baru yang belum ada sebelumnya. Namun dalam ilmu Balagoh yaitu yang menjelaskan tentang cara-cara untuk memperindah kalimat untuk mudah dibaca, diucapkan maupun didengar. Yang mengembangkan ilmu ini adalah Abdullah Ibn al-Mu'taz (w.274 H).

Mungkin kita mengenal Bahasa Arab, tapi kebanyakan dari kita yang belum mengetahui cara-cara belajar Bahasa Arab yang mudah dipahami, berikut adalah cara-caranya;

1.      Memperhatikan bahwa Bahasa Arab tergolong beberapa jenis diantaranya ada Bahasa Arab standar modern, Bahasa Arab klasik ( Al-Quran) atau Bahasa Arab sehari-hari.

2.      Mengetahui Alfabeth atau kosa kata dalam kamus Bahasa Arab

Sebagian orang mungkin kurang memahami alfabeth dalam bahasa Arab dan alfabeth ini terlihat agak sedikit sulit, oleh karna itu seseorang yang mempelajari Bahasa arab harus tau, paling tidak mengenal alafabeth terlebih dahulu. Setelah kita mengetahui alfabethnya kita akan dimudahkan dengan mempelajari kosa kata Bahasa Arab dalam kamus untuk memcari makna dari setiap kata.

3.       Mempelajari Bahasa Arab

Untuk mempelajari Bahasa Arab kita lebih mudah menemukan di zaman sekarang dengan berbagai cara dan fasilitas yang mendukung kemudahan belajar. Kita bisa dengan menggunakan buku paduan belajar atau kamus Bahasa Arab dan lain-lainnya. Bisa juga dengan memanggil guru les privat untuk membantu menjelaskan materinya. Jika dilihat di perkembangan zaman sekarang, saat ini lebih mudah menemukan hal-hal yang baru untuk membantu belajar, kita bisa menggunakan internet sebagai fasilitas, sebagai guru dan sebagai acuan belajar.

Dalam mempelajari Bahasa Arab paling tidak kita memiliki sebuah tuntunan dalam mempelajari Bahasa Arab. Tuntunan ini sebagai salah satu cara supaya murid mampu mengetahui tujuannya ia mempelajari Bahasa Arab dan untuk mengetahui kemampuan yang harus dimiliki oleh murid yang seperti apa dan bagaimana. Penjelasannya sebagai berikut;

A.    Maharatul Kitabah

Maksudnya adalah bahwa setiap murid memiliki kemampuan dasar dalam menuliskan teks atau kata Bahasa Arab dengan disalin maupun dikte.

B.     Maharatul Qira'ah

Maharatul Qira'ah adalah setiap murid Ketika mempelajari Bahasa Arab harus memiliki kemampuan membaca teks Bahasa Arab.

C.     Maharatul Istima'

Artinya setiap murid  memahami apa yang disampaikan oleh lawan bicaranya dengan menggunakan Bahasa Arab, sehingga ia mampu menjawab dan berkomunikasi dengan baik.

D.    Maharatul Kalam

Setiap murid dituntut untuk memiliki kemampuan dalam mengungkapkan ide dan kreatifitas nya dalam berpikir, dan menyampaikannya dengan Bahasa Arab.

Kesimpulan

  •   Bahasa merupakan alat komunikasi yang sangat penting dalam kehidupan untuk membangun tali persaudaraan yang mudah dipahami dan dimengerti dengan sesama.
  • Bahasa Arab merupakan salah satu Bahasa yang banyak digunakan, salah satunya pada umat Islam karna sejenis dengan Bahasa dalam Al-Quran dan kitab-kitab Islam lainnya.
  •   Sebagai Bahasa yang banyak digunakan utuk mempelajari Bahasa Arab paling tidak setiap orang mengenal pelajaran dasar seperti; ilmu nahwu, ilmu shorof dan ilmu balagoh.
  •  Tujuan yang mendasar mempelajari Bahasa Arab adalah kita akan mudah untuk mempelajari dan menghapal Al-Quran. Selain itu juga memahami kandungan dan arti yang terdapat dalam Al-Quran.
  •  Untuk mengembangkan potensi dalam berkomunikasi dengan Bahasa Arab baik dengan lisan maupun tulis, biasanya dengan meliputi empat hal berikut, yaitu menyimak ( istima'), berbicara ( kalam), membaca (qira'ah), dan menulis (kitabah)

Sumber Refesensi

a.       Mufid Ahmad. 2014 Mudahnya belajar Ilmu Shorof. Jakarta. Buku Pintar.

b.      https://id.wikihow.com/Mempelajari-Bahasa-Arab

c.       https://www.pesantrenkhairunnas.sch.id/pengertian-nahwu-sharaf-shorof/

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun