Mohon tunggu...
Cak Bejo
Cak Bejo Mohon Tunggu... Menembus Batas Menguak Yang Tersembunyi

Jangan Lupa Bahagia

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop

Rakornas LDII 2025, Penguatan Karakter Luhur dan Kolaborasi dengan Ben Kasyafani

24 Februari 2025   12:23 Diperbarui: 24 Februari 2025   12:23 77
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rakornas LDII 2025 fokus pada penguatan 29 karakter luhur bagi pendekar dan tenaga pengamanan.(Dok.Pribadi)

Jakarta - Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) 2025 di Grand Ballroom Minhaajurrosyidiin, Pondok Pesantren Minhaajurrosyidiin, Jakarta, pada 21-23 Februari 2025. Ketua Umum DPP LDII, KH Chriswanto Santoso, menegaskan komitmen organisasi dalam memperkuat 29 karakter luhur bagi pendekar dan tenaga pengamanan agar berbudi pekerti luhur.  

"LDII telah menandatangani nota kesepahaman dengan PB Persinas ASAD dan PP Senkom Mitra Polri sejak tahun 2022 untuk penguatan moral dan karakter bangsa," ujar KH Chriswanto Santoso. Kerja sama ini bertujuan menjadikan anggota Persinas ASAD dan Senkom Mitra Polri sebagai teladan di masyarakat, terutama di tengah maraknya kasus tawuran antarperguruan silat dan arogansi ormas.  

(Dok.Pribadi)
(Dok.Pribadi)

Selain itu, Rakornas LDII 2025 menghadirkan aktor dan praktisi public speaking, Ben Kasyafani, yang berbagi ilmu komunikasi efektif kepada pengurus DPW LDII se-Indonesia. Ben menekankan pentingnya memahami audiens dan menyampaikan poin utama dengan jelas. "Saat menjadi spokesperson, siapkan poin-poin utama yang akan disampaikan. Kenali karakter audiens, serta berlatih untuk menciptakan penyampaian yang lebih terstruktur dan percaya diri," ungkap Ben.  

Melalui sesi ini, diharapkan para pengurus LDII dapat lebih percaya diri dalam menyampaikan gagasan serta menghadapi berbagai tantangan komunikasi di era digital saat ini.(Cak Bejo)

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Vox Pop Selengkapnya
Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun