Mohon tunggu...
Buyung Nurman
Buyung Nurman Mohon Tunggu... Lainnya - Penulis Lepas

Orang biasa.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Ketika Kuliah Tidak Wajib, Mungkinkah SMK Jadi Pilihan Siapkan SDM Skill?

19 Mei 2024   07:58 Diperbarui: 19 Mei 2024   08:03 322
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi. sumber  :  Dokpri. 

Ketika Kuliah  Tidak Wajib,   Mungkinkah  SMK   Jadi Pilihan  Siapkan  SDM Skill  ?

Bismillah,

Polemik melonjaknya  uang pangkal dan uang kuliah tunggal (UKT) di perguruan tinggi negeri yang sedang hangat diperbincangkan serta adanya statment kuliah tidak wajib, sungguh mengagetkan banyak kalangan.

Sebagai bagian dari anak bangsa yang sudah dan sedang menjadi orang tua mahasiswa tentu turut merasa perihatin dengan apa yang terjadi di lembaga pendidikan tinggi negeri hari ini.

Betapa orang tua sebagian  mahasiswa atau calon mahasiswa kecewa dengan melonjaknya UKT yang merupakan beban yang harus dibayar serta ditambah lagi beban perasaan akibat adanya statment bahwa kuliah tidak wajib.


Kondisi tersebut membuat beban pikiran orang tua menjadi bercabang, di satu sisi UKT mahal dan disisi yang lain anak-anak harus kuliah agar manusia intelektual.

Oleh karena itu  negara harus ada  dan berbuat untuk mengatasi serta mengurai persoalan pendidikan tinggi negeri, agar keluhan rakyat dapat terobati.

Jika persoalan ini dibiarkan dan  terus berlarut-larut, dikhawatirkan anak-anak muda negeri ini tidak sempat mengenyam pendidikan tinggi atau yang sedang kuliah akan putus kuliahnya, karena orang tuanya tidak mampu untuk membayar uang kuliah anak-anaknya.

Disamping itu untuk menghindari kesan atau  prasangka dari sebagian rakyat bahwa kuliah di perguruan tinggi negeri hanya untuk anak-anak orang yang mampu saja.

Akibatnya dalam jangka panjang bangsa ini bisa jadi akan kekurangan sumberdaya manusia  yang  ahli dibidangnya, padahal keahliannya sangat dibutuhkan untuk membangun negeri ini kedepan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun