Mohon tunggu...
Budi idris
Budi idris Mohon Tunggu... Guru - Guru, Penulis Buku, Blogger inspiratif

Dengan tulisan mari berkarya dan berprestasi

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Seandainya Pancasila Dipahami Mungkin Kasus Intoleransi Tidak Akan Terjadi

24 Januari 2021   22:38 Diperbarui: 24 Januari 2021   22:46 607
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

(6) Mengembangkan sikap saling menghormati kebebasan menjalankan ibadah sesuai dengan agama dan kepercayaannya masing-masing.

(7) Tidak memaksakan suatu agama dan kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa kepada orang lain.

Dari butir pancasila diatas dapat kita lihat disitu jelas ditulis betapa pentingnya menghormati perbedaan dalam beragama. kemerdekaan pribadi menjadi suatu hal yang paling utama dalam ajaran pancasila. maka sebaiknya dalam menjalankan peraturan harus memperhatikan bagaimana dampak yang ditimbulkan dari peraturan tersebut. jika hal ini dipahami bersama mungkin kasus memaksakan memakai jilbab kepada siswi non muslim tidak akan terjadi. sekalipun kita tidak mau mendalami dan memahami pancasila secara seutuhnya setidak-tidaknya secara logika hal itu sudah tidak masuk akal. 

mungkin kita tidak mengetahui fakta seperti apa yang ada dilapangan langsung. mungkin pihak terkait harus betul-betul memberikan klarifikasi yang jelas dan jika itu mungkin benar adanya meminta maaf mungkin jalan terbaik yang mesti dilakukan. yang menjadi persoalan adalah jika hal itu sebuah peraturan yang dibuat mungkin ini juga akan melibatkan orang banyak didalamnya. perlu ditelaah kembali peraturan tersebut apa pantas atau tidak diterapkan didaerah tersebut. 

mengenai permasalahan tersebut saya pribadi tidak ingin masuk terlalu dalam, karena ini sudah menyangkut kepercayaan dan kemerdekaan seseorang dalam menjalankan kepercayaan beragama. hal ini jika tidak cepat dituntaskan kita khawatir akan memunculkan konflik yang lebih besar lagi. mudah-mudahan para pemangku kepentingan memiliki solusi dan jalan keluar yang terbaik untuk mengatasi persoalan ini. kemudian perlunya mengkarantina permasalahan ini agar jangan sampai meluas. kita khawatir jika nanti persoalan ini di jadikan alat sebagian orang untuk mengadu domba antar agama yang bisa merusak kerukunan antar ummat beragama. 

kembali kepada pancasila memang pancasila itu sederhana namun tidak bisa kita memahaminya secara sederhana juga. perlu pemahaman yang mendalam dan pancasila dibuat saat bangsa ini baru mulai merdeka dengan tujuan ingin seperti apa rakyat Indonesia dimasa depan menurut pemikiran para pendiri dan tokoh-tokoh bangsa. Pancasila akan tetap bisa relevan sepanjang zaman karena dibuat sepanjang Indonesia ada pancasila akan tetap bisa menjadi ideologi dan pedoman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. 

Mari kita memahami dan menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan

menerapkan kembali nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari harus kita lakukan. mari kita mulai dari hal-hal yang kecil-kecil mulai dari diri sendiri dan mulai sekarang juga. mungkin dengan cara sederhana kita bisa kembali menjadikan pancasila sebagai kesepakatan bersama untuk kemajuan Indonesia yang lebih baik. 

menjaga negara ini tetap aman dan damai sudah menjadi keharusan bagi setiap warga negara. karena sekali konflik terjadi maka dampak yang ditimbulkan akan sangat luas sekali. akan menyita perhatian dan menghancurkan peradapan. sejak dini kita harus menanamkan kembali nilai-nilai pancasila. agar kedepan generasi bangsa lebih memahami bagaimana cara hidup yang benar di Negara Kesatuan Republik Indonesia ini. 

mudah-mudahan kedepannya tidak ada lagi kasus-kasus intoleransi yang terjadi di negeri ini. kita sebagai rakyat Indonesia sudah lelah menerima berbagai cobaan belum selesai satu persoalan sudah muncul persoalan yang baru. persoalan beragama di negara kita paling rawan dan sangat mudah di provokasi oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. pentingnya saling menjaga dan saling menghormati antar ummat bergama harus terus kita lakukan. kita selama ini sudah mampu melewati berbagai ujian yang ingin menghancurkan kerukunan yang ada di negara kita. jadi jangan hanya dikarenakan hal kecil kita terpancing untuk memperluas persoalan yang menimbulkan konflik berkepanjangan. 

mari kita memahami kembali pancasila dan menjadikan pancasila sebagai rujukan dalam membuat sebuah peraturan. karena jika sebuah peraturan sudah merujuk kepada pancasila maka peraturan itu akan tegak tanpa ada yang tersakiti. pancasila sebagai ungkapan sebuah kemerdekaan secara keseluruhan harus benar-benar kita pahami dan sadari. 

salam dan terima kasih.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun