Mohon tunggu...
Yosep Suradal
Yosep Suradal Mohon Tunggu... Arsitek - Filosofi Alphabet dan Cerita Untuk Anak Kita.

"Alphabet bukan sekedar huruf, dari A hingga Z. Alphabet adalah Team BooNAZ. Anggotanya 26 makhluk kecil lucu dan pintar. Masing-masing memiliki nama yang tertulis di dada mereka, Boonaz A hingga Boonaz Z. Tinggi badannya hanya 38 cm, bisa mengecil hingga hanya 5 mm, dan Bisa menghilang. Saat tubuh mereka menghilang, kadang-kadang hanya meninggalkan nama-nama mereka. Jadi, kata-kata yang kita baca atau tulis setiap hari, adalah kumpulan beberapa Boonaz yang sedang berdiri, dan mereka sedang menyembunyikan tubuhnya". Tapi sebaliknya, mereka juga kadang-kadang menyembunyikan nama mereka, dan Berkata, "Coba Tebak Siapa Nama Kami".

Selanjutnya

Tutup

Fiksiana

Pantun Boonaz Lansia

14 Juli 2023   21:49 Diperbarui: 14 Juli 2023   22:25 312
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hak Cipta Ilustrasi Boonaz LANSIA : Yosep Suradal

Pagi itu para lansia, mereka bernama Boonaz L, Boonaz A, Boonaz N, Boonaz S, Boonaz I, dan Boonaz kembar A, sedang duduk sambil bercengkerama, ditemani minuman hangat dan makanan ringan.


Di tengah-tengah canda ria, Boonaz A berkata,"Hey guys, mari kita bermain pantun?" Kelima Boonaz yang lain, yaitu Boonaz L, N, S, I dan kembar A terdiam dan melongo. Kata Boonaz L,"Hei ada apa nih, ... emmm ... ok, aku siap." Keempat Boonaz yang lain, dalam keraguannya, berkata,"emmm ... ok ok, kami juga siap."


Boonaz N bertanya,"pantun tentang apa nih?"
"Tentang kita, yang sudah tua!"Jawab Boonaz A. Para Boonaz tertawa.
"Baiklah kami siap!" Seru para Boonaz yang lain. "Boonaz L mulai duluan deh."Kata Boonaz N. "Baiklah, aku yang duluan, dilanjutkan Boonaz A, N, S, I, dan kembar A."Jawab Boonaz L.

Boonaz L:
Terbaring lesu di tempat tidur
Acara televisi tak menarik
Ku tatap kulit tanganku yang kendur
Ku cubit kecil lalu kutarik

Boonaz A:
Larut malam semakin sunyi
Aku semakin banyak tanya
Dibawah kulit ada urat nadi
Siapa gerangan penciptaNYA

Boonaz N:
Hujan gerimis di luar rumah
Ruangan kamarku masih hangat
Dalam urat nadi mengalir darah
Sholat lima waktu tak pernah telat

Boonaz S:
Gerimis pergi hujan tak datang
Bintang menyinari gelap malam
Dalam daging ada tulang
Jangan benci jangan dendam

Boonaz I :
Jarum jam berbunyi tak tak tak
Tak mengeluh terus berputar
Dalam tubuhku ada yang berdetak
Diciptakan Allah Maha Benar.

Boonaz kembar A:

Rasanya aku semakin gigih.
Hendak bergegas ke tempat wudhu.
Meski rambutku tlah memutih.
Sholat tahajud tak pernah ragu.

"Amin", Ucap para Boonaz bersama-sama.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Fiksiana Selengkapnya
Lihat Fiksiana Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun