Mohon tunggu...
Avinnas RizkyIM
Avinnas RizkyIM Mohon Tunggu... Lainnya - mantubabe@gmail.com

Berkarya sebelum punah

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Berubahnya Sosial Budaya Masyarakat Pedesaan akibat Pengaruh Globalisasi

22 Juni 2021   20:15 Diperbarui: 22 Juni 2021   20:39 1299
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Berubahnya Sosial Budaya Masyarakat Pedesaan Akibat Pengaruh Globalisasi

Masyarakat pedesaan dikenal dengan mayarakat yang memiliki sosial budaya yang masih lekat, sosial dan budaya di masyarakat tidak dapat terpisahkan namun seiring perkembangan zaman, sosial dan budaya yang ada bisa perlahan memudar karena berbagai faktor bisa karena faktor luar ataupun faktor dalam salah satunya contoh yaitu globalisasi, globalisasi adalah proses dimana semua pertukaran baik interaksi,budaya bahkan teknologi semakin maju  dan lain-lain dari berbagai wilayah sehingga interaksi semakin luas. Bahkan globalisasi juga semakin mudah yang didukung dengan semakin majunya teknologi dan pemikiran masyarakat yang semakin terbuka.

Namun globalisasi juga memilki dampak negatif yaitu budaya lain yang masuk bisa menghilangkan kebudayaan sendiri dan lebih tertarik terhadap budaya lain bisa bersifat positif maupun negatif, yang perlu dilakukan adalah kita harus lebih cinta budaya sendiri dan menyaring budaya yang bersifat negatif  karena akibat adanya globalisasi ini budaya asli bisa memudar karena masyarakat lebIh mengenal budaya luar dan bisa saja budaya kita diklaim oleh negara lain.

Sebagai contoh perkembangan terhadap globalisasi yang terjadi sekarang yaitu seperti baik dalam pendidikan,teknologi atau bahkan di bidang industri mengalami pengaruh akibat globalisasi, di bidang pendidikan yaitu semakin banyak terjalin kerjasama yaitu pertukaran pelajar dengan adanya hal tersebut baik budaya ataupun ilmu pengetahuan bisa saling dipelajari dan diserap, dalam bidang teknologi juga terasa dengan adanya globalisasi ini yaitu semakin maju karena suatu kebutuhan baik teknologi informasi,komunikasi,atau bahkan transportasi yang kita bisa nikmati sekarang, contoh lainnya di bidang industri yaitu  industri makanan, industri makanan sekarang sedang diminati contohnya makanan khas Indonesia seperti tempe, nasi goreng atau bahkan rendangdan lain- lain telah banyak diketahui dan diminati  masyarakat di berbagai negara.

Bisa dibilang globalisasi sekarang bersifat menyeluruh terhadap aspek kehidupan masyarakat sehingga menciptakan ruang yang tidak terbatas di berbagai negara di dunia, dari berbagai aspek tersebut memiliki tantangan tersendiri bila kita tidak menanggapi dengan bijak sehingga malah akan merugikan nantinya.

Perubahan sosial budaya masyarakat pedesaan akibat adanya globalisasi semakin bisa kita lihat seperti berubahnya cara berinteraksi, dulunya masyarakat berinteraksi secara langsung atau menggunakan media seperti telepon ganggang dan surat untuk beinteraksi dengan masyarakat lain yang jauh atau berbeda wilayah. 

Tetapi seiring berjalannya waktu dan juga arus globalisasi yang semakin luas seperti penggunaan gawai atau smartphone untuk segala keperluaan baik untuk melakukan panggilan,mengirim pesan kepada semua orang bahkan bisa untuk keperluan lain yang memudahkan masyarakat dan juga informasi semakin mudah didapat hanya dalam genggaman yang didukung dengan perkembangan teknologi dan juga fasilitas pendukung lainnya seperti koneksi internet yang cepat. 

Tetapi terdapat dampak negatif yaitu kejahatan melalui gawai semakin marak dan juga informasi yang belum tentu benar bisa menimbulkan kecemasan dan juga konflik ditengah masyarakat.

Perubahan sosial budaya di pedesaan seperti yang terdapat di dusun Ngukir,desa Torongrejo Kec.Junrejo kota Batu Jawa Timur telah terasa adanya perubahan baik sosial dan budayanya,contohnya seperti jika dulu masyarakatnya saat melakukan aktivitas pertanian,sistem pertanian seperti melakukan pembajakan sawah menggunakan tenaga hewan seperti sapi atau juga kerbau untuk membajak sawah  tetapi sekarang akibat pengaruh perkembangan teknologi pembajakan sawah yang dulunya menggunakan tenaga hewan sekarang telah berganti menggunakan traktor.

Dan juga perubahan budaya di desa tersebut juga telah terasa seperti jika dulunya kesenian seperti bantengan, jaran kepang, dan ludruk masih banyak digemari dan dimainkan sekarang generasi mudanya sudah jarang untuk melestarikan dan menggemari kesenian tersebut karena dianggap kuno. Namun globalisasi tidak selalu berakibat negatif contohnya di desa ini akibat adanya globalisasi masyarakat menjadi memiliki pemikiran yang terbuka terhadap sesuatu seperti saat sedang melakukan musyawarah desa mereka saling bertukar pikiran dan saling menerima masukan.

Dari berbagai macam perubahan sosial budaya yang terjadi bisa kita perhatikan bahwa setiap perubahan memiliki dampak positif dan negatifnya, jika dampak positifnya adalah dengan adanya globalisasi ini perkembangan dan kemajuan teknologi dapat kita rasakan manfaatnya karena kemudahan dan efisiensi waktu yang diberikan selain itu pertukaran budaya bisa saja terjadi dengan itu kita bisa saling mengetahui dan memahami suatu kebudayaan yang berbeda namun hal tersebut bisa saja menimbulkan dampak negatif seperti masyarakat akan menjadi lebih mengandalkan teknologi dan bisa memudar rasa kebersaaman dan interaksi yang ada di masyarakat, selain itu kebudayaan kita bisa saja hilang bila tidak dilestarikan karena lebih tahu kebudayan orang lain dibanding kebudayaan sendiri.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun