Mohon tunggu...
Bang Amin Gadget
Bang Amin Gadget Mohon Tunggu... Programmer - Service Laptop, Macbook dan Hardisk No 1 di Bandung oleh Ulasan Google
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Bang Amin Gadget Sevice Laptop No 1 di Bandung dengan Ulasan dan Rating Service Laptop, Macbook Hardisk No 1 Bandung Cek Ulasan Google Maps

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Cara Mengatasi Power Surge on The USB Port

31 Oktober 2022   11:23 Diperbarui: 31 Oktober 2022   11:33 3508
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Inovasi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Jcomp

Saat Anda mendapatkan pesan error power surge on the USB port, Anda tidak perlu khawatir berlebih. Pasalnya Anda masih bisa menggunakan cara mengatasi power surge on the USB port yang cukup praktis. 

Kondisi power surge on the USB port ini merupakan salah satu permasalahan yang memang cukup langka terjadi. Biasanya pengguna Windows adalah yang mengalaminya. 

Mengenai pesan error yang muncul, ada perangkat USB yang membutuhkan daya lebih banyak dan lebih tinggi padahal port USB tidak bisa menyediakannya. Dengan adanya pesan tersebut, mungkin ada perangkat Anda yang memang bermasalah. 

Cara Mengatasi Power Surge on The USB Port

Kondisi yang membuat muncul power surge on the USB port bisa karena adanya kebutuhan daya yang lebih tinggi dari yang sebenarnya tersedia. Perangkat laptop maupun komputer punya batasan daya atau arus untuk port USB. 

Seluruh port USB 2.0 bisa memasok arus 500mA yang output daya maksimumnya 2,5W. Sedangkan USB 3.0 dan 3.1 yakni 900mA dan 4.5W. Saat pesan error itu muncul, artinya sistem Windows mendeteksi adanya potensi lonjakan daya. Anda tidak perlu khawatir karena bisa mengatasinya dengan cara ini: 

1. Menemukan Masalah Utama

Lantaran Operation System menonaktifkan port USB yang sedang mengalami power surge, Anda harus memeriksa apakah ada perangkat yang terputus atau tidak. Kalau menemukannya, coba cabut dari port kemudian cek lagi apakah masalahnya sudah hilang atau tidak.


Jika masalah berhenti ketika Anda mencabut perangkatnya, mungkin perangkat itulah yang menyebabkan terjadinya power surge. Guna mengkonfirmasi adanya lonjakan, coba sambungkan ke port lain. Coba juga menghubungkannya ke port lain. 

2. Menggunakan Tweak Power Management Settings

Namun, jika masalah masih tetap muncul meskipun Anda sudah mencabut perangkatnya, maka coba cara lain yakni menggunakan Tweak Power Management Settings. 

Nantinya, perangkatmu bisa mematikan USB Controller ketika sudah menggunakan daya terlalu besar serta mencegah adanya pesan error yang muncul. Coba aktifkan peraturan USB Controller dengan cara ini:

  • Klik kanan di Windows Start. 

  • Pilih Device Manager. 

  • Luaskan kategori Universal Serial Bus Controllers. 

  • Klik kanan driver USB Controller. 

  • Pilih Properties. 

  • Arahkan pada tab Power Management. 

  • Centang Allow the computer..

  • Ulangi proses di atas untuk mengatur semua driver. 

Ketika Anda mengaktifkan fitur ini, Windows akan segera mematikan port USB yang mengalami lonjakan arus. 

3. Menggunakan Bantuan USB Troubleshooter

Anda pun bisa menggunakan bantuan dari USB troubleshooter untuk mengatasinya. Coba download software seperti Majorgeeks agar bisa menggunakan troubleshooters. Nantinya, software tersebut akan memandu Anda mengatasi masalah power surge USB itu. 

4. Memperbaharui maupun Instal Ulang Driver

Driver USB controllers yang sudah usang pun bisa menjadi penyebab adanya power surge on the USB port. Maka dari itu, Anda harus memperbarui atau melakukan instal ulang dengan cara: 

  • Buka Device Manager.

  • Pilih kategori Universal Serial Bus Controller. 

  • Klik kanan di driver apapun kemudian tekan Update Driver. 

  • Coba ulangi proses tersebut untuk memperbaharui seluruh driver yang ada. 

  • Kemudian Anda bisa melihat apakah masalah power surge tersebut bisa teratasi atau tidak. 

Jika semua cara mengatasi power surge on the USB port yang ada masih belum bisa mengatasinya, coba bawa laptop Anda ke tempat service agar segera mendapatkan penanganan terbaik. 

Referensi: https://bangamingadget.com/cara-mengatasi-power-surge-on-the-usb-port/

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun