Mohon tunggu...
Bambang Syairudin
Bambang Syairudin Mohon Tunggu... Dosen - Bams sedang berikhtiar untuk menayangkan SATU per SATU PUISI dari SEMBILAN rincian PUISI tentang PESONA. Semoga bermanfaat. 🙏🙏

========================================== Bambang Syairudin (Bams), Dosen ITS ========================================== Kilas Balik 2023, Alhamdulillah Peringkat # 1 ========================================== Puji TUHAN atas IDE yang Engkau alirkan DERAS ==========================================

Selanjutnya

Tutup

Cerpen Pilihan

Sekelebat Cerpen: Saling Menyelami

3 Mei 2024   08:00 Diperbarui: 3 Mei 2024   08:02 112
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar Ilustrasi merupakan dokumen pribadi 

Sekelebat Cerpen | Saling Menyelami

Waktu tiga bulan untuk saling menyelami pribadi pasangannya benar-benar dimanfaatkan dengan baik oleh Mas Bambang dan Mbak Rohimah Arrum Fitriyah. Mas Bambang memanggilnya Dik Rohimah. Usianya terpaut lima tahun dengan Mas Bambang. Mas Bambang, 30 tahun, Dik Rohimah, 25 tahun.

Setelah lulus dari pendidikan tinggi di Kota Malang, Rohimah kembali ke kampung halamannya di Desa Segoropuro Kecamatan Rejoso, Pasuruan. Rohimah seorang pribadi yang sangat patuh kepada kedua orangtuanya. Orangtuanya selalu berpesan dan selalu mengingatkan bahwa jodohnya kelak biar orangtua yang memilihkan. Rohimah pun mematuhinya dengan ikhlas, karena itu sebagai bentuk ibadah atas kebaikan orangtua yang telah menghidupi dan membessrkannya. Hikmah dari kepatuhannya tersebut, Rohimah bisa sangat fokus pada studinya. Dia belum pernah berpacaran karena memang tidak punya pacar dan tak ingin melanggar pesan orangtuanya.

Demikian juga ketika sudah lulus pendidikan tinggi, orangtuanya meminta Rohimah untuk tinggal di Rumah dengan kegiatan membantu bisnis orangtuanya di siang hari dan mulang ngaji  anak-anak kecil di kampungnya setiap habis maghrib rutin setiap hari.

Semua kisah hidupnya tersebut sudah diceritakan kepada Mas Bambang. Ada dua poin penting dalam kisah tersebut. Pertama, Mas Bambang adalah cinta pertama  Rohimah. Kedua, Mas Bambang adalah satu-satunya laki-laki yang diijinkan membawa Rohimah keluar rumah.

Di depan Rohimah, Mas Bambang juga menceritakan kisah hidupnya. Rohimah mendengarkan dengan baik semua yang diceritakan Mas Bambang, termasuk kisah cinta pertama Mas Bambang yang telah kandas. Meskipun bukan cinta pertama dari Mas Bambang, Rohimah tidak mempermasalahkannya, karena bagi Rohimah, restu dari orangtua jauh lebih penting dari cinta itu sendiri.

(saling menyelami, 2024)

Sekelebat cerpen ini dirangkai dengan cara singkat dan sangat sederhana untuk menceritakan tentang Saling Menyelami. Semoga bermanfaat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun